Find Us On Social Media :

Mengenal Perbedaan Kerja Sama dan Gotong Royong, Materi PPKn Kelas 7 SMP

Gotong royong ialah bekerja bersama-sama, seperti tolong menolong dan bantu membantu.

GridKids.id - Apa yang kamu ketahui tentang kerja sama dan gotong royong, Kids?

Berdasarkan materi PPKn kelas 7 SMP, GridKids akan membahas tentang perbedaan kerja sama dan gotong royong.

Kerja sama dan gotong royong merupakan dua hal yang terpuji serta sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kerja sama adalah kegiatan atau usaha yang silakuan oleh beberapa orang.

Sementara gotong royong ialah bekerja bersama-sama, seperti tolong menolong dan bantu membantu.

Istilah kerja sama dan gotong royong saling berkaitan dan memiliki nilai penting, Kids.

Nilai penting yang terdapat dalam kerja sama dan gotong royong yaitu saling memahami, saling menghargai, saling membantu, saling mengatasi kekurangan, hingga menguatkan kebersamaan.

Untuk mengetahui perbedaan kerja sama dan gotong royong, simak informasi berikut ini, ya.

Perbedaan Kerja Sama dan Gotong Royong

Perbedaan kerja sama dan gotong bisa dilihat dari asas dan contohnya, yaitu:

1. Asas

Baca Juga: Kerja Sama: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Manfaatnya Diberbagai Lingkungan

Kerja sama adalah usaha yang dilakukan oleh dua orang atau lebih untuk mencapai tujuan bersama.

Sementara gotong royong diartikan sebagai suatu bentuk usaha yang dilakukan sejumlah warga masyarakat menyelesaikan tugas atau pekerjaan.

Asas yang digunakan gotong royong dan kerja sama berbeda, lo.

Untuk menyelesaikan pekerjaan atau tugas, gotong royong berasaskan kekeluargaan.

Biasanya kerja sama dilakukan oleh kedua belah pihak atau lebih yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan.

2. Contoh

Adapun contoh kerja sama dan gotong royong juga berbeda.

Contoh kerja sama:

1. Bekerja sama mengerjakan tugas kelompok.

2. Bekerja sama membuat majalah dinding.

Baca Juga: Manfaat dan 15 Contoh Gotong Royong di Lingkungan Masyarakat

3. Bekerja sama dalam menjaga lingkungan sekolah.

4. Membuat penghijauan di sekolah.

Sementara di bawah ini merupakan contoh gotong royong, yaitu:

1. Kerja bakti membersihkan desa untuk menghadapi musim hujan.

2. Musyawarah untuk menghasilkan mufakat.

3. Iuran untuk membantu warga yang kurang mampu.

4. Gotong royong membetulkan rumah bersama para tetangga.

Kerja sama juga bisa terlihat di lingkungan masyarakat, seperti memanggil petugas untuk membenahi listrik di salah satu rumah.

Interaksi tersebut enggak memungkinkan terjadinya solidaritas karena seletah membayar petugas listrik maka enggak terjadi hubungan lagi.

Hal inilah yang membedakan kerja sama dan gotong royong.

Demikianlah informasi tentang perbedaan kerja sama dan gotong royong, PPKn kelas 7 SMP.

Pertanyaan: Apa saja nilai penting dalam kerja sama dan gotong royong?

Petunjuk: Cek di halaman 1.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.