Find Us On Social Media :

Mengenal 5 Macam Organ Pernapasan Manusia, IPA Kelas 5 SD Tema 5

Manusia bernapas dengan organ-organ pernapasan yang berfungsi baik, salah satunya adalah paru-paru.

GridKids.id - Kids, pada artikel belajar dari rumah (BDR) kali ini kamu akan diajak melanjutkan materi IPA Kelas 5 SD Tema-5 tentang Bagaimana Kita Hidup dan Bertumbuh.

Dalam buku materi Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka terbitan Kemdikbud, hlm. 135-136 menjelaskan tentang organ pernapasan manusia.

Salah satu ciri-ciri manusia sebagai makhluk hidup adalah bernapas.

Kali ini kamu akan diajak mengenal organ-organ tubuh manusia mana saja yang digunakan untuk bernapas.

Yuk, simak sama-sama uraian lengkap penjelasannya di bawah ini.

Organ-Organ Pernapasan Manusia

1. Hidung

Hidung merupakan pintu masuk dan pintu keluar udara yang punya fungsi penting bagi sistem pernapasan kita.

Hidung merupakan organ pernapasan yang letaknya berada di bagian paling luar dan menjadi gerbang udara sebelum masuk ke dalam tubuh.

Tanpa hidung, kita enggak akan bisa menghirup dan mengembuskan napas dengan baik dan normal seperti biasa.

Dalam hidung terdapat rambut-rambut halus yang berfungsi menyaring kotoran yang terhirup dari luar tubuh.

Baca Juga: Macam-Macam Organ Hidung dan Fungsinya, Materi Biologi Kelas 7 SMP