3. Tamborin
Tamborin merupakan salah satu alat musik yang dimainkan dengan cara digoyangkan dan dipukul. Alat musik ini sudah dikenal bahkan sejak abad ke-17 yang lalu.
Tamborin termasuk dalam alat musik perkusi dengan suara yang terdengar gemericik karena berasal dari area membran pada alat musiknya.
Bagian badannya terbuat dari kayu berbentuk melingkar atau bundar, tapi bisa juga terbuat dari bahan plastik hingga bambu.
Pada tamborin juga terdapat simbal berukuran kecil berbentuk bulat, yang ketika digoyangkan akan mengeluarkan suara gemericik.
Tamborin juga ditemukan di berbagai negara di dunia, seperti di Benua Eropa, China, Asia Tengah, Asia Selatan, Amerika Selatan, hingga Greenland.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.