Find Us On Social Media :

4 Contoh Interaksi Manusia dengan Lingkungan Hidup, Kelas 5 SD Tema 3

Contoh interaksi manusia dengan lingkungan hidup, materi kelas 5 SD tema 3

GridKids.id - Pada pembahasan materi tematik kelas 5 SD tema 3, kita akan belajar tentang interaksi manusia dengan lingkungan hidup.

Tepatnya, kamu akan mempelajari tentang contoh-contoh interaksi manusia dengan lingkungan hidupnya.

Untuk itu, simaklah isi materinya terlebih dahulu agar kamu lebih memahaminya.

Interaksi adalah suatu hal yang dilakulan manusia dalam sehari-hari.

Mulai dari interaksi sosial, interaksi alam, dan interaksi dengan lingkungan hidup.

Lingkungan hidup merupakan kesatuan ruang yang terdiri dari manusia, hewan, dan makhluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya yang bisa saling memengaruhi kehidupan makhluk lain.

Lantas, apa saja contoh interaksi manusia dengan lingkunga? Yuk, kita simak bersama di sini!

Contoh Interaksi Manusia dengan Lingkungan Hidupnya

Interaksi di dalam lingkungan hidup merupakan interaksi yang terjalin antara manusia, tumbuhan, hewan, dan sesama manusia.

Interaksi antara hewan dan tumbuhan biasa dikenal dengan lingkungan alam.

Sementara itu, interaksi dengan manusia lainnya adalah interaksi sosial.

Baca Juga: 3 Contoh Sugesti dalam Interaksi Sosial di Kehidupan Sehari-hari

Sedangkan, interaksi lingkungan hidup adalah bentuk dati interaksi yang lebih luas lagi.

Berikut adalah beberapa contohnya yang mudah dipahami:

1. Kegiatan jual beli

Manusia setiap harinya melakukan kegiatan jual beli antara penjual dan pembeli di pasar maupun di swalayan.

Saat melakukan aktivitas itu, terdapat interaksi antara penjual dan pembeli karena mereka akan menentukan harga barang maupun jasa.

Setelah setuju dengan harga, pembeli akan menukarnya dengan uang.

2. Petani yang menanam padi

Ketika menanam padi, seorang petani akan banyak melakukan interaksi dengan sawah, biji padi, pemilik lahan, hingga distributor.

3. Memandikan hewan peliharaan

Aktivitas memandikan hewan peliharaan seperti anjing dan kucing juga termasuk ke dalam salah satu interaksi lingkungan hidup.

Baca Juga: 3 Contoh Sugesti dalam Interaksi Sosial di Kehidupan Sehari-hari

Hal ini sudah menjadi tanggung jawab para pemilik yang mengadopsi atau memelihara hewan.

Sebagai pemilik, kita harus memberika perawatan yang baik untuk hewan kesayangan, Kids.

Mulai dari memberikan tempat tinggal yang nyaman, memberi makan, membersihkan dirinya, hingga membawanya ke dokter hewan.

4. Merawat tanaman hias

Ketika merawat tanaman hias, kita harus rajin menyiramnya, memberi pupuk, dan melakukan pemangkasan.

Karena, jika tak dirawat dengan baik, tanaman hias akan jadi mudah layu dan mati.

Nah, itu dia pembahasan tentang contoh interaksi manusia dengan lingkungan hidupnya.

Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan lingkungan hidup?
Petunjuk: Cek di halaman 1

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.