Cara Menjaga Keberagaman Kebhinekaan
1. Saling Menghargai Satu Sama Lain
Saling menghargai satu sama lain merupakan salah satu cara sederhana yang bisa diterapkan untuk menjaga keberagaman kebhinekaan, lo.
Hal ini jika diterapkan dalam kehidupan sehari-hari maka masyarakat bisa hidup berdampingan tanpa adanya pertengkaran.
2. Menerapkan Semboyan Bhinneka Tunggal Ika
Masyarakat bisa menerapkan semboyan Bhinneka Tunggal Ika untuk menjaga persatuan keberagaman kebhinekaan.
Semboyan Bhinneka Tunggal Ika mengajarkan bangsa Indonesia untuk menjunjung tinggi persatuan tanpa membeda-bedakan budaya, agama, bahsa, suku, dan lainnya.
3. Mempelajari Budaya Indonesia
Diketahui bahwa budaya asing bisa mudah masuk ke Indonesia pada era digital ini, Kids.
Bidaya asing yang masuk juga bisa menggeser budaya lokal yang sudah lama diwariskan secara turun-temurun, lo.
Baca Juga: 10 Cara Menjaga Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Bangsa dan Negara, PPKn Kelas 7 SMP