Find Us On Social Media :

Manfaat Teknologi dalam Teks "Cerita Tentang Teknologi", IPA 5 SD Tema 3

Teknologi dalam kehidupan manusia dari masa ke masa terus berkembang untuk memudahkan kehidupan manusia.

GridKids.id - Kids, pada artikel Belajar dari Rumah (BDR) sebelumnya kamu diajak GridKids belajar tentang jenis-jenis teknologi.

Dalam buku Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 5 SD Tema 3 Kurikulum Merdeka terbitan Kemdikbud, hlm. 97-100 terdapat tulisan "Cerita tentang Teknologi".

Teknologi sudah diterapkan dalam kehidupan manusia sejak jutaan tahun yang lalu.

Teknologi awal yang dihasilkan manusia purba dapat dilihat dari batu tajam yang dipergunakan untuk memotong, dan batu tumpul sebagai palu.

Seiring perkembangan zaman, manusia terus mengembangkan berbagai teknologi yang mendukung dan memudahkan kehidupannya.

Tak hanya untuk memenuhi kebutuhan primernya, manusia mulai mengembangkan berbagai teknologi untuk mendukung mereka menjalani kehidupan dengan lebih efisien.

Berikut adalah beberapa contoh teknologi yang diciptakan oleh manusia dari masa ke masa, di antaranya:

Teknologi Buatan Manusia dan Penciptanya

a. Mesin uap, diciptakan pada 1765 oleh seroang ilmuwan Skotlandia bernama James Watt.

b. Energi listrik untuk Penerangan ditemukan pada 1879 oleh Thomas Alva Edison.

c. Telegraf (1844), telepon (1876) ditemukan oleh Alexander Graham Bell.

Baca Juga: Jenis-Jenis dan Manfaat Teknologi dalam Kehidupan Sehari-hari, IPA Kelas 5 SD Tema 3

d. Radio (1901) ditemukan oleh Guglielmo Marconi.

e. Televisi (1917) ditemukan oleh Philo T. Fransworth.

f. Komputer (1937) dan alat-alat elektronika modern (1947).

Peran para ilmuwan sangat berguna bagi kehidupan manusia yang semakin rumit dan banyak kepentingannya.

Teknologi transportasi mendukung migrasi penduduk jadi bisa lebih efisien dan enggak terlalu makan waktu.

Teknologi yang semakin maju juga mendukung komunikasi dan persebaran informasi meski terpisah jarak jauh.

Tak hanya berguna untuk kelompok tertentu, teknologi juga mendukung berbagai lapisan masyarakat .

Misalnya untuk mengelola dan meningkatkan penjualan hingga produksi hasil pertaniannya.

Kemajuan teknologi juga dirasakan oleh para nelayan yang bekerja di lautan.

Ini karena dengan ditemukannya berbagai teknologi untuk membaca cuaca, nelayan jadi tahu kapan musim yang baik untuk melaut atau beralih pada usaha masyarakat pesisir lainnya.

Bagi para pedagang yang memanfaatkan teknologi canggih e-commerce bisa mendukung penjualan produk lebih meningkat dan masif.

Teknologi terus berkembang seiring makin berkembangnya berbagai ilmu pengetahuan.

Baca Juga: Apa Itu Teknologi? Materi IPAS Kurikulum Merdeka Kelas 5 SD

Tugas kita sebagai generasi muda yang harus terus menghadapi perkembangan zaman adalah jangan berhenti untuk belajar hal-hal baru.

Sebab banyak hal berguna yang bisa kita ambil untuk mendukung kehidupan kita di masa kini dan masa mendatang.

Pertanyaan:
Siapakan nama penemu teknologi radio?
Petunjuk, cek lagi page 2.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.