GridKids.id - Kids, kali ini kita akan membahas tentang fakta menarik negara Belgia yang lolos piala dunia 2022.
Belgia adalah negara yang terletak di benua Eropa Barat dan ibu kotanya adalah Brussel.
Negara ini berbatasan dengan Belanda di sebelah utara, Prancis dan Luksemburg sebelah selatan dan Jerman di sebelah timur.
Hmm.. jika kita membahas soal Belgia, pastinya yang terpikir dalam benakmu adalah cokelat, bukan?
Yap, cokelat adalah salah satu makanan yang sangat populer dan terpenting di negara ini, Kids.
Belgia bahkan sudah memproduksi cokelat mereka sejak 1635 hingga saat ini.
Berikut adalah fakta menarik negara Belgia yang harus kamu tahu!
Fakta Menarik Negara Belgia
1. Punya tiga bahasa resmi
Belgia memiliki luas wilayah 30.689 km persegi dan menjadikannya sebagai negara yang enggak terlalu luas.
Walau begitu, negara ini punya tiga bahasa resmi yaitu, bahasa Belanda, Prancis, dan Jerman.
Baca Juga: 5 Negara yang Tak Rayakan Hari Kemerdekaan, Salah Satunya Thailand
2. Tinggi badan orang Belgia termasuk yang paling tinggi di dunia
Orang di Belgia rata-rata memiliki tinggi badan yang mencapai 182 cm.
Hal inilah yang menjadikan negara ini dengan populasi rata-rata paling tinggi di dunia setelah Belanda.
Sedangkan untuk rata-rata tinggi orang Belanda adalah 183 cm.
3. Jadi pusat berlian dunia
Selain cokelat, Belgia ternyata dikenal sebagai pusat berlian dunia, lo.
Ada banyak sekali industri pemolesan berlian di Belgia dan sejalan dengan tingkat penjualannya yang tinggi.
Pusat jual beli berlian di Belgia ada di kota Antwerp yang sudah berlangsung lama sejak tahun 1447.
4. Punya festival seni pahat pasir terbesar di dunia
Di saat musim panas, para pemahat pasir akan memamerkan hasil karya mereka di acara festival tahunan terbesar di dunia.
Baca Juga: 6 Fakta Negara Hawaii, Surganya Tempat Wisata Dunia yang Punya Zona Waktu Sendiri
Festival ini bernama Sanda Sculpture Festival dan berdiri patung fiksi ternama seperti Robocop, Wolverine, Hulk dan masih banyak lagi yang juga terbuat dari pasir.
5. Negara pertama yang menerapkan paspor elektronik
Belgia menjadi negara pertama di dunia yang menerapkan paspor elektronik.
Bahkan, hal ini sudah berlangsung sejak tahun 2003 yang sudah sesuai dengan imbauan dari International Civil Aviation (ICAO).
6. Negara dengan banyak kastil
Belgia juga merupakan salah satu negara yang punya banyak kastil.
Di antaranya adalah kastil Gravensteen di Ghent, kastil Gaasbeek dekat Brussels, pameran bunga di kastil Groot-Bijgaarden, kastil di taman bunga Coloma, kastil Freyr, kastil Chateau de la Hulpe, dan kastil Hof ter Saksen dekat Antwerp.
Nah, itu dia beberapa fakta menarik negara Belgia yang dikenal dengan produksi cokelatnya.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.