Find Us On Social Media :

Dimulai 7 September di Indonesia, Begini Cara Mengamati Fenomena Hari Tanpa Bayangan

Hari Tanpa Bayangan adalah fenomena unik yang terjadi satu atau dua kali setiap tahun

GridKids.id - Kids, mulai Rabu (7/9/22), kita bisa menyaksikan Hari Tanpa Bayangan di Indonesia, lo!

Namun sebelumnya, tahukah kamu peristiwa apa ini?

Hari Tanpa Bayangan adalah fenomena unik yang terjadi satu atau dua kali setiap tahun.

Pada fenomena ini, seluruh benda di permukaan Bumi terlihat enggak punya bayangan. Fenomena ini juga dikenal dengan kulminasi.

Nah, kulminasi ini terjadi akibat rotasi dan revolusi Bumi.

Perputaran Bumi miring sekitar 23,5 derajat di Lintang Utara dan Lintang Selatan. Karena perbedaan ini, Indonesia akan mengalami kulminasi.

Saat fenomena ini terjadi, posisi Matahari tepat berada di atas manusia atau benda lain di permukaan Bumi.

Akibatnya, bayangan akan jatuh tegak lurus karena bertumpu pada benda itu sendiri.

Masyarakat pun menyebutnya sebagai bayangan yang hilang atau tanpa bayangan.

Hari Tanpa Bayangan ini enggak punya dampak yang serius dan enggak akan berpengaruh pada kenaikan suhu.

Lalu, bagaimana cara menyaksikan fenomena ini?

Baca Juga: Sudah Dimulai Hari Ini, 5 Daerah di Indonesia Alami Hari Tanpa Bayangan

Cara Menyaksikan Hari Tanpa Bayangan

1. Siapkan benda tegak seperti tongkat atau spidol atau benda lain yang bisa ditegakkan.

2. Letakkan di permukaan yang rata.

3. Amati bayangan pada waktu yang sudah ditentukan.

Kita bisa mengabadikan fenomena ini melalui foto atau rekaman video sebagai bukti kalau pada saat tersebut bayangan benda benar-benar enggak ada, Kids.

Kalau cuaca berawan, kita bisa menyaksikan paling cepat 5 menit sebelum atau paling lambat 5 menit setelah waktu yang ditentukan.

Hal ini dikarenakan di luar rentang waktu 5 menit, bayangan Matahari sudah kembali muncul.

Fenomena ini sendiri akan terjadi di seluruh Indonesia, dimulai dari Sabang pada 7 September 2022 pada pukul 12.36.52 WIB.

Sedangkan daerah yang paling terakhir bisa menyaksikan fenomena ini adalah Merauke, yaitu pada 15 Oktober, 11.24.20 WIT.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.