GridKids.id - Kids, tahukah kamu kalau ada beberapa benda di kamar yang berpotensi membahayakan kesehatan tubuh?
Kamar tidur adalah salah satu tempat yang paling sering kita gunakan.
Baik itu untuk beristirahat, bersantai, bahkan sampai belajar dan bekerja.
Namun tanpa disadari, ternyata ada benda-benda di kamar yang bisa menjadi sarang debu, kuman, bakteri, dan berbagai penyakit, lo.
Sayangnya, kadang kita enggak menyadarinya.
Padahal, benda-benda ini sangat kita gunakan sehari-hari dan berada di sekitar kita.
Wah, apa saja benda di kamar yang bisa menjadi sumber penyakit ini, ya?
Yuk, kita cari tahu 5 di antaranya!
Kalau sudah tahu, jangan lupa mulai sekarang segera bersihkan atau ganti benda-benda ini, ya!
1. Kasur
Di kamar, tempat tidur punya peran yang sangat besar. Hal ini karena kebanyakan kita akan menghabiskan waktu di sini.
Baca Juga: Kenapa Ide Kreatif Sering Muncul di Kamar Mandi? Ternyata Ini Alasannya
Namun secara enggak sadar, kita membawa serpihan kulit, cairan tubuh, tungau debu, bakteri, debu, dan kotoran ke atas tempat tidur.
Oleh karena itu, tempat tidur harus dibersihkan secara teratur.
Selain itu, disarankan juga untuk mengganti tempat tidur 5 tahun sekali.
Hal ini karena masalah kesehatan bisa datang datang dari hilangnya dukungan pada kasur yang sudah tua.
2. Bantal
Bantal bisa menumpuk bakteri, spora jamur, dan tungau debu yang menyebabkan gejala alergi seperti sakit tenggorokan, sakit kepala, dan hidung tersumbat.
Kalau bantal enggak bisa dicuci, sebaiknya ganti paling enggak setahun sekali. Jangan lupa juga ganti sarung bantal setiap beberapa hari.
Selain itu, bantal bisa kehilangan penyangga dan bentuknya. Sehingga membuat kepala enggak sejajar dengan tulang belakang.
3. Boneka dan Hiasan
Kalau kamu punya banyak boneka atau hiasan di kamar atau bahkan tempat tidur, jangan lupa untuk rajin membersihkannya, ya!
Meski kecil, tapi benda-benda tersebut bisa menyimpan berbagai debu dan kotoran, lo!
Baca Juga: 5 Manfaat Merapikan Kamar Tidur Setiap Hari, Salah Satunya Menghilangkan Stres
4. Lilin
Lilin aroma terapi bukan cuma harum, tapi juga bisa mempercantik tampilan kamar.
Sayangnya, lilin yang beraroma bisa melepaskan bahan kimia berbahaya seperti benzena dan toluena saat terbakar.
Sedangkan aromanya sendiri bisa memengaruhi mereka yang sensitif terhadap bahan kimia.
5. Jendela
Kalau selalu menutup jendela kamar tidur, itu artinya kita menghalangi berbagai jenis polutan di dalam kamar.
Sedangkan Badan Perlindungan Lingkungan mengatakan kalau udara dalam ruangan bisa dua sampai lima kali lebih tercemar daripada udara di luar ruangan.
Oleh karena itu, sebaiknya rutin membuka jendela agar udara segar bisa bersirkulasi melalui ruangan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.