Find Us On Social Media :

Jadi Favorit Banyak Orang, Ini 5 Street Food Enak dan Unik dari Berbagai Negara

Martabak merupakan street food yang populer dan enak di Indonesia.

GridKids.id - Apa saja street food atau jajanan kaki lima terenak di dunia, Kids?

Street food merupakan makanan dan minuman yang siap santap dan biasanya dijual di area publik atau jalanan.

Street food dibedakan menjadi dua, yakni makanan yang bisa dimakan dengan jari tangan (finger food) dan makanan cepat saji (fast food).

Biasanya berbagai street food dijajakan menjelang malam atau saat akhir pekan.

Di Indonesia ada berbagai street food yang variatif, mulai dari cilok, cuanki, basreng, piscok, kue putu, hingga olahan seafood.

Nah, kali ini GridKids akan membahas tentang menu street food terenak dari berbagai negara.

Yuk, kita cari tahu sama-sama menu street food yang enak dan unik dari berbagai negara!

1. Martabak dari Indonesia

Martabak merupakan street food yang populer dan terenak di Indonesia.

Martabak juga disebut dengan kue terang bulan atau martabak manis.

Martabak manis biasanya berisi kacang, keju, jagung, ketan hitam, dan cokelat.

Baca Juga: Banyak Digemari, Begini Sejarah Food Truck dari Amerika Serikat #AkuBacaAkuTahu

Sementara martabak asin isiannya mulai dari sosis, ayam, jamur, dan sebagainya.

2. 'Pad Thai' dari Thailand

'Pad thai' merupakan makanan Thailand yang terbuat dari mi goreng yang dicampur dengan tahu, saus ikan, telur, udang kering, bubur asam, gula aren, cabai, dan bawang putih.

Nah, 'pad thai' disajikan dengan irisan jeruk nipis dan kacang panggang yang dicincang.

Di samping itu, 'pad thai' termasuk street food populer di Thailand dan disukai banyak orang.

3. 'Arancini' dari Italia

'Arancini' dalam bahasa Italia memiliki arti jeruk kecil, Kids. Nama ini diambil karena warna dan bentuknya menyerupai jeruk kecil.

Diketahui 'arancini' terbuat dari nasi goreng yang dilapisi remah roti dan kemudian digoreng.

Street food ini biasanya diisi dengan keju mozarella, kacang polong, dan saus tomat.

4. Halo-halo dari Filipina

Baca Juga: Biasa Disajikan Aneh, 5 Jajanan Street Food Thailand Ini Justru Sangat Menggugah Selera, Pernah Coba?

Apakah kamu pernah mendengar street food halo-halo dari Filipina, Kids?

Halo-halo mirip dengan es campur yang ada di Indonesia dan disajikan dengan es serut dan susu, lo.

Perbedaannya yaitu halo-halo disajikan dengan berbagai macam topping, seperti kacang garbazo, buah aren, pisang, ubi, nangka, fla, nasi, dan kacang merah.

5. 'Sundae' dan 'Odeng' dari Korea Selatan

Bagi pecinta negara ginseng, pasti sudah tahu dengan street food satu ini.

Yap, 'sundae' dan 'odeng' dari Korea Selatan. Sundae merupakan camilan khas Korea yang berbahan dasar usus sapi yang diisi dengan mi, nasi manis, minyak wijen, jahe, darah babi, dan bawang putih.

Sementara 'odeng' ialah fishcake selalu dinikmati dengan kaldu ikan teri, ya.

Demikianlah informasi tentang street food enak dan unik dari berbagai negara. Apakah kamu tertarik mencobanya?

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.