Find Us On Social Media :

4 Penggolongan Pelanggaran HAM di Indonesia dan Contoh Peristiwanya

Sepanjang perjalanan sejarah Indonesia, banyak terjadi peristiwa pelanggaran HAM. Apa saja ya?

GridKids.id - Kids, sebelumnya kamu sudah belajar bersama GridKids tentang faktor-faktor penyebab terjadinya pelanggaran HAM.

Sekarang simak 4 penggolongan pelanggaran HAM di Indonesia dan contoh peristiwanya, yuk.

HAM adalah sebuah hak yang melekat pada diri manusia sejak lahir dan enggak bisa dirampas darinya.

Pasca terjadinya Perang Dunia II (1939-1945) dan banyak terjadi banyak pelanggaran HAM berat lahirlah deklarasi HAM universal pada 1948.

Selama masa pendudukan Jepang di Indonesia (1942-1945) rakyat Indonesia banyak mengalami penderitaan dan menjadi korban pelanggaran berat dari Polisi Militer Jepang.

Selain itu, pada masa revolusi fisik pasca proklamasi kemerdekaan Indonesia (1945-1949) terjadi juga kekejaman Polisi Rahasia belanda pada pejuang kemerdekaan yang ditawan Belanda.

Ketika itu terjadi pembantaian pada kurang lebih 40.000 rakyat Sulawesi Selatan oleh Kapten Raymond Westerling.

Tak hanya itu, pemberontakan tentara Darul Islam/Tentara Islam Indonesia (DI/TII) pada awal 1950-an di Jawa Barat juga banyak menimbulkan korban jiwa pada rakyat dan prajurit TNI yang bertugas.

Pasca masa-masa gelap dalam sejarah Indonesia itu, berbagai pelanggaran HAM masih terus terjadi.

Menurut Bapak Adnan Buyung Nasution, seorang pakar hukum Indonesia, mengungkap bahwa pelanggaran HAM bisa dikelompokkan jadi 4 golongan, yaitu:

Golongan Pelanggaran HAM dan Contohnya

Baca Juga: Faktor Penyebab Terjadinya Pelanggaran HAM: Internal dan Eksternal