Find Us On Social Media :

Apa Itu Listrik? Materi IPAS Kurikulum Merdeka untuk Kelas 5 SD

Listrik merupakan suatu energi yang sangat penting untuk kehidupan modern

Benda logam merupakan penghantar yang mendukung proses perpindahan elektron.

Kalau energi listrik dialirkan ke peralatan listrik, peralatan listrik tersebut akan berfungsi.

Peralatan listrik tertentu bisa mengubah energi listrik menjadi bentuk energi lainnya.

Energi listrik bisa diperoleh dari listrik yang disediakan PLN atau menggunakan baterai.

Misalnya saja lemari es atau kulkas yang kabelnya ditancapkan ke stop kontak akan berfungsi sebagai pendingin.

Lalu senter yang diisi baterai akan bisa bersinar.

Arus Listrik

Listrik memilik arus yang dibagi menjadi 2 jenis, Kids.

Dua jenis arus listrik tersebut adalah arus listrik searah (DC) dan arus listrik dua arah (AC).

Listrik yang diperoleh dari PLN termasuk arus listrik dua arah.

Sedangkan energi listrik yang didapatkan dari baterai merupakan arus listrik searah.

Baca Juga: Alur Energi Potensial pada Pembangkit Listrik, Materi Kelas 4 SD

Nah, itulah penjelasan tentang apa itu listrik dan alur listrik serta contoh-contohnya yang ada di kehidupan kita sehari-hari.

Semoga bermanfaat!

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.