Find Us On Social Media :

5 Khasiat Daun Sirsak untuk Kesehatan, Atasi Asam Urat hingga Hipertensi

Daun sirsak ternyata memiliki segudang khasiat yang baik bagi kesehatan.

 

GridKids.id - Kamu pasti pernah makan buah sirsak yang sering dijadikan sebagai jus sehat.

Hmm..apakah kamu menyukai buah ini, Kids?

Tak hanya buahnya saja yang punya segudang manfaat, namun juga daun sirsak tak kalah berkhasiat untuk kesehatan kita.

Air rebusan daun sirsak memang sudah lama dipercaya sebagai obat alami yang efektif mengobati berbagai masalah kesehatan.

Daun sirsak paling sering digunakan untuk membunuh sel kanker.Selain itu, ada banyak sekali khasiat daun sirsak lainnya yang harus kamu tahu.

Apa saja itu? Yuk, kita simak di sini!

5 Khasiat Daun Sirsak bagi Kesehatan

1. Meringankan Asam Urat

Asam urat merupakan salah satu penyakit radang sendi yang sangat mengganggu aktivitas.Air rebusan sirsak juga dapat mengobati asam urat karena mengandung flavonoid yang bekerja sebagai antioksidan.

Baca Juga: 5 Khasiat Mengonsumsi Buah Sirsak yang Sering Diolah Jadi Minuman, Sudah Tahu

Rebusan air daun sirsak juga dapat menjadi kompres untuk area yang sakit dan dapat mengurangi bengkak.

2. Meredakan WasirWasir merupakan atau gangguan pelebaran pembuluh darah di area sekitar usus yang ditandai dengan benjolan dan nyeri.

Air rebusan daun sirsak dapat mengatasi wasir karena mengandung zat yang dapat menghentikan pendarahan rektum dan membuat otot sekitarnya jadi lebih rileks.3. Dapat Menormalkan Gula DarahSelain itu, daun sirsak juga dapat membantu menormalkan kadar gula darah yang juga dapat mengatasi diabetes.

Kandungan 0 kalori pada daun sirsak dapat menstabilkan gula darah dan mempertahankan kadar glukosa.Selain itu, daun sirsak juga dapat menyembuhkan luka yang sulit sembuh bagi para penyandang diabetes.

4. Menurunkan Hipertensi

Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah suatu kondisi dalam darah yang meningkat.

Baca Juga: 8 Manfaat Konsumsi Buah Sirsak, dari Jaga Imunitas hingga Usir Stres

Kondisi ini jiga dapat memicu penyakit jantung. Daun sirsak ternyata dapat melancarkan peredaran darah karena memiliki antioksidan yang tinggi sehingga dapat melenturkan pembuluh darah.5. Mengatasi Insomnia

Kalau memiliki gangguan tidur atau insomnia, kamu dapat meminum seduhan air rebusan daun sirsak.Daun sirsak memiliki efek yang dapat membuat tubuh jadi rileks dan tenang sehingga dapat mengatasi masalah tidur.Kamu dapat mengonsumsinya dengan teh daun sirsak di malam hari agar membantu tidur jadi nyenyak.Kids, itulah 5 khasiat air rebusan daun sirsak yang sering dijadikan sebagai obat herbal untuk mengatasi masalah kesehatan.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.