Find Us On Social Media :

Apa Saja Faktor Penyebab Gangguan Pernapasan pada Manusia? Kelas 5 SD Tema 2

Faktor penyebab gangguan pernapasan pada manusia, materi kelas 5 SD tema 2.

GridKids.id - Pada pembahasan materi tematik kelas 5 SD tema 2 kali ini, kita akan membahas tentang gangguan pernapasan.

Di dalam materinya terdapat pertanyaan, apa saja faktor-faktor yang menjadi penyebab gangguan pernapasan?

Untuk menjawab pertanyaannya, kamu diminta untuk membaca isi materinya seperti berikut ini!

Ada berbagai macam penyakit yang bisa menjadi penyebab gangguan pernapasan, Kids.

Saat pernapasan bermasalah, tubuh kita akan kesulitan untuk mendapatkan oksigen dan membuang karbon dioksida.

Gangguan bisa sana mengganggu kinerja di berbagai organ dalam tubuh.

Contohnya, saat seseorang mengalami asma yang menyebabkan dirinya susah bernapas.

Gangguan pernapasan ini bisa dipicu dengan berbagai faktor, apa saja itu?

1. Faktor lingkungan

Kebersihan lingkungan ternyata dapat menjadi penyebab dari gangguan pernapasan manusia.

Bila diingkungan rumahmu cenderung bersih dan sejuk, gangguan pernapasan pun akan sulit menyerang kita.

Baca Juga: Membuat Pertanyaan dan Jawaban Berdasarkan Teks 'Sistem Pernapasan pada Manusia', Kelas 5

Tetapi, bila lingkungan kita tercemar oleh polusi, asap pabrik, dan asap kendaraan, maka akan membuat kadar oksigennya menipis. 

Sehingga, beragam asap ini akan membuat kita jadi merasa sesak jika terus menghirupnya.

Enggak hanya itu, asap yang berasal dari berbagai sumber ini juga mengandung zat yang berbahaya bagi kesehatan.

Sampah yang menumpuk di lingkungan pun dapat menyebabkan gangguan pernapasan.

Untuk mengatasinya, lakukan kerja bakti di lingkungan sekitar rumah dengan rutin.

2. Faktor penyakit

Penyakit yang dapat menyebabkan gangguan pernapasan adalah influenza, bronkitis, asma, paru-paru, dan emfisema.

Ketika kamu terkena flu, hidung akan terasa mampat dan sulit untuk bernapas.

Sedangkan emfisema adalah penyakit yang disebabkan oleh rusaknya kantung udara pada paru-paru.

Dan gangguan asma terjadi saat saluran pernapasan membengkak dan menyempit karena peradangan.

Baca Juga: 7 Organ Pernapasan pada Manusia, Jawaban Materi Kelas 5 Tema 2

Bronkitis juga dapat disebabkan oleh adanya infeksi virus dan bakteri dan juga zat iritatif seperti polusi, asap rokok, dan debu.

3. Faktor fisik

Bila pernapasan seseorang mengalamu kelainan, maka risiko untuk mengalami gangguan pernapasan juga akan makin besar.

Untuk membantu pernapasannya dibutuhkan alat-alat jenis tertentu.

Contohnya seperti pada bayi yang lahir terlalu dini, maka organ pernapasannya belum sempurna sehingga akan butuh alat pernapasan.

Gangguan pernapasan juga bisa disebabkan karena faktor keturunan seperti penyakit asma.

Maka dari itu, kita perlu menjaga kesehatan organ pernapasan kita seperti olahraga secara rutin.

Nah, itulah pembahasan materi tematik kelas 5 SD tema 2, yaitu faktor-faktor yang menjadi penyebab gangguan pernapasan pada manusia.

Pertanyaan: Apa saja penyakit yang dapat menyebabkan gangguan pernapasan?
Petunjuk: Cek di halaman 2

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.