Find Us On Social Media :

4 Potensi Bangsa Indonesia sebagai Negara Maritim dan Kepulauan, Jawaban Kelas 5 Tema 1

(ilustrasi) Indonesia memiliki luas perairan yang jauh lebih besar daripada daratan sehingga disebut negara maritim.

GridKids.id - Apa saja potensi bangsa Indonesia sebagai negara maritim dan kepulauan, Kids?

Dalam kancah internasional, Indonesia dikenal sebagai negara maritim dan kepulauan.

Pada artikel ini kita akan mencari tahu apa saja potensi bangsa Indonesia sebagai negara maritim dan kepulauan berdasarkan Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 kelas 5 tema 1.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), maritim adalah berkenaan dengan laut atau berhubungan dengan pelayaran dan perdagangan di laut.

Sementara kepulauan adalah gugusan beberapa buah pulau atau kumpulan pulau.

Indonesia memiliki luas perairan yang jauh lebih besar dibandingkan dengan luas daratannya.

Di samping itu, Indonesia juga memiliki gugusan kepulauan sehingga disebut sebagai nusantara.

Diketahui Indonesia memiliki sebanyak 17.000 pulau dengan potensi yang luar biasa.

Untuk mengetahui potensi bangsa Indonesia sebagai negara maritim dan kepulauan, yuk, simak informasi di bawah ini!

1. Potensi Wisata Bahari

Indonesia memiliki potensi wisata bahari karena banyaknya wilayah perairan.

Baca Juga: 4 Pengaruh Kondisi Geografis Indonesia sebagai Negara Maritim, Jawaban Materi Kelas 5 Tema 1

Wisata bahari seperti menyusuri pulau-pulau kecil sembari memancing atau membuat menjadi desa wisata dengan mengenalkan kebudayaan setempat.

Di samping itu, resort atau penginapan di pulau-pulau kecil di Indonesia juga bisa menjadi wisata bahaari yang menarik.

2. Potensi Terumbu Karang

Banyaknya gugusan pulau di Indonesia menjadikannya memiliki keanekaragaman hayati laut, Kids.

Diketahui Indonesia memiliki potensi terumbu karang karena sebagai negara tropis dengan suhu air laut yang hangat.

Kondisi tersebut menyebabkan terumbu karang bisa tumbuh dengan baik di lautan Indonesia.

Melansir dari Kompas.com, Indonesia menyimpan potensi yang sangat besar meliputi 2.500 jenis ikan, 1.500 jenis udang, 1.500 jenis moluska, dan 590 jenis karang.

Terumbu karang berfungsi sebagai rumah bagi ikan-ikan di laut dan berpotensi sebagai objek wisata.

Wisata seperti diving atau snorkling di Indonesia juga diminati para wisatawan.

Mereka bisa menikmati panorama bawah air dengan hamparan terumbu karang.

Baca Juga: Luas dan Letak serta Kondisi Geografis Wilayah Indonesia, Jawaban Kelas 5 Tema 1

3. Jalur Perdangangan yang Strategis

Sebelum menggunakan nama Indonesia, negara kita sudah dikenal dengan jalur perdagangan yang strategis, Kids.

Hal ini dikarenakan merupakan tempat persinggahan menuju Selat Malaka yang menjadi jalur perdanganan yang ramai dikunjungi.

Di antara banyak pedagang dari China, Arab, dan India yang melakukan kegiatan perdagangan di sana.

Bahkan hingga saat ini jalur tersebut tetap menjadi sektor yang strategis untuk melakukan distribusi barang, ya.

4. Kaya akan Hasil Ikan

Indonesia memiliki kepulauan yang besar dan adanya iklim tropis menjadikannya kaya akan hasil ikan, Kids.

Selain terumbu karang, di Indonesia juga ditemukan habitat ikan-ikan yang bisa memberikan potensi ekonomi bagi Indonesia.

Banyak ditemukan ikan cakalang dan tuna di lautan Indonesia. Nah, jenis ikan-ikan tersebut banyak ditemukan di Indonesia bagian tumur.

Sementara ikan pelagis kecil ditemukan lebih banyak di Indonesia bagian barat.

Demikianlah informasi tentang potensi bangsa Indonesia sebagai negara maritim dan kepulauan.

Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan kepulauan?

Petunjuk: Cek di halaman 1.

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.