Find Us On Social Media :

Tak Cuma Lengkap, Ini Keunikan Perpustakaan Jakarta yang Membuat Berbeda

Perpustakaan Jakarta

"Banyak orang tua yang bingung buku apa yang layak dibaca seusia anaknya. Maka dari itu, buku-buku diletakkan berdasarkan umur," jelas Ibu Fenty.

Fasilitas yang Lengkap

Selain membaca, kita juga bisa melakukan banyak hal di sini, lo.

Ada berbagai fasilitas di Perpustakaan Jakarta, mulai bilik bermain, bilik bercerita, ruang podcast, dan lainnya.

"Tagline kami adalah belajar, berkarya, bertumbuh. Di sini, kami berharap anak-anak dan pengunjung lain tak hanya belajar, tapi berkarya dan bisa bertumbuh," ungkap Ibu Fenty.

Nah, kamu pun bisa mengunjungi perpustakaan ini setiap hari kecuali saat libur nasional, dari Senin sampai Minggu, pukul 09.00-17.00 WIB.

Cara Mengunjungi Perpustakaan Jakarta

Untuk mengunjungi Perpustakaan Jakarta, lakukan reservasi dan mendaftar melalui website perpustakaan.jakarta.go.id lebih dulu, ya.

Namun kalau enggak mendapatkan kuota di hari yang diinginkan, kamu juga bisa mencoba datang langsung.

Perpustakaan Jakarta menyediakan kuota on the spot. Hanya saja, harus melihat kondisi perpustakaan.

Baca Juga: Selipkan Buku Karangan Sendiri di Perpustakaan, Siapa Sangka Anak 8 Tahun Ini Justru Dapat Penghargaan