Find Us On Social Media :

Daftar 9 Negara di Kawasan Afrika Tengah Lengkap dengan Ibu Kotanya

Daftar negara-negara di kawasan Afrika Tengah beserta dengan Ibu Kotanya.

GridKids.id - Kids, siapa yang penasaran mengenai keadaan geografi negara-negera di kawasan Afrika?

Di dalam artikel ini, GridKids akan membahas lengkap mengenai daftar negara di kawasan Afrika Tengah beserta dengan Ibu Kotanya.

Apa saja negara-negara yang ada di kawasan Afrika Tengah, ya?

Ada 9 Negara di Afrika Timur

Daftar negara di kawasan Afrika Tengah berjumlah sembilan negara, Kids.

Subkawasan Afrika Tengah

Afrika Tengah menjadi salah satu sub-kawasan dari Benua Afrika.

Chad merupakan negara yang terletak di paling utara di Afrika Tengah, sedangkan Angola berada di paling selatan.

Bagian barat subkawasan Afrika Tengah menghadap langsung ke wilayah perairan Samudra Atlantik, serta kawasan Afrika Barat.

Di sebelah utara Afrika Tengah terdapat subkawasan Afrika Utara dan sebelah selatannya berbatasan dengan subkawasan Afrika Selatan.

Berikut ini lengkap mengenai daftar negara di kawasan Afrika Tengah beserta dengan Ibu Kotanya. Langsung simak, yuk!

Baca Juga: Daftar Lengkap Negara di Kawasan Afrika Timur serta Ibu Kotanya

9 Negara di Kawasan Afrika Tengah

Afrika Tengah memiliki keunikan tersendiri, wilayah ini kaya akan keberadaan keanekaragaman hayati.

Banyak hewan endemik yang menghuni wilayah ini, di antaranya seperti jerapah, kuda-nil, cheetah, badak, singa, dan gajah.

Dilansir dari Kompas.com melalui laman World Atlas, berikut daftar negara di subkawasan Afrika Tengah beserta ibu kotanya.

1. Angola, Ibu kotanya Luanda

2. Chad, Ibu kotanya N’Djamena

3. Gabon, Ibu kotanya Libreville

4. Guinea Khatulistiwa, Ibu kotanya Malabo

5. Kamerun, Ibu kotanya Yaounde

6. Kongo, Ibu kotanya Brazzaville

Baca Juga: 5 Danau Terbesar di Benua Afrika, dari Victoria hingga Tanganyika

7. Republik Afrika Tengah, Ibu kotanya Bangui

8. Republik Demokratik Kongo, Ibu kotanya Kinshasa

9. Sao Tome dan Principe, Ibu kotanya Sao Tome.

Nah, itu dia daftar negara-negara di kawasan Afrika Tengah beserta dengan Ibu Kotanya.

Semoga bermanfaat untuk menambah pengetahuan geografis kamu ya, Kids!

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.