Find Us On Social Media :

6 Negara Ini Menjadi Penghasil Tembaga Terbesar di Dunia, Indonesia Urutan Berapa?

Mengenal negara penghasil tembaga terbesar di dunia, salah satunya ada di Indonesia.

GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu negara mana saja yang menjadi penghasil tembaga terbesar di dunia?

Tahukah kamu, bahwa tembaga menjadi salah satu logam yang banyak diproduksi di seluruh dunia, lo.

Yap, tembaga tentunya memiliki banyak kegunaan bagi manusia mulai dari untuk konstruksi bangunan, bagian mesin, hingga kabel.

Indonesia adalah salah satu negara yang juga menjadi penghasil tembaga terbesar di dunia, Kids.

Selain dari negara kita, ada pun negara penghasil tembaga terbesar seperti pada ulasan berikut ini.

6 Negara Penghasil Tembaga Terbesar di Dunia

1. Indonesia

Pada 2020, Indonesia termasuk dalam daftar negara dengan sumber daya tembaga terbesar di dunia, lo.

Bahkan sudah mencapai 28 miliar ton metrik. Tambang terbesar di Indonesia berada di wilayah Papua.

Selain di Papua, ada juga yang terletak di Provinsi Nusa Tenggara Barat, Jawa Timur dan Kalimantan Tengah.

2. Chile

Baca Juga: Mengapa Laos Menjadi Negara yang Tak Memiliki Laut di Kawasan ASEAN?

Chile yang terletak di Amerika Selatan ini ternyata adalah salah satu negara penghasil tembaga terbesar di dunia.

Pada 2020 lalu, Chile memiliki 200 miliar ton metrik tembaga.

Dan salah satu perusahaan tambang tembaga yang cukup populer di Chile dan dunia adalah Codelco.

3. Rusia

Rusia adalah negara yang memiliki luas wilayah yang sangat besar dan juga punya cadangan tembaga terbesar di dunia dengan 61 miliar ton metrik.

Di negara ini, komoditas tembaga menjadi pendapatan yang cukup signifikan.

4. China

Negara China juga dilaporkan memiliki cadangan tembaga terbesar di dunia yaitu sekitar 26 miliar ton metrik.

Adapun tambang yang populer adalah tambang tembaga Tongchang dan Yongping di Dexing, provinsi Jiangxi jadi dua tambang tembaga terbesar di China.

Bahkan hingga sampai saat ini, Indonesia telah berkontribusi pada industri tembaga dunia sebanyak 3 persen dari total cadangan tembaga di permukaan bumi.

Baca Juga: Daftar Lengkap Negara di Kawasan Afrika Timur serta Ibu Kotanya

5. Meksiko

Meksiko merupakan salah satu negara penghasil tambang tembaga terbesar di dunia.

Dilaporkan pada 2020 lalu, negara ini memiliki 53 miliar ton metrik dan menjadi kawasan tembaga terbesar di Amerika Tengah yaitu Buenavista.

6. Australia dan Peru

Australia dan Peru merupakan negara penghasil tembaga terbesar di dunia.

Yang mana dilaporkan memiliki cadangan sekitar 87 miliar ton metrik.

Ada salah satu tambang aktif di Australia yaitu Boddington, dan di Peru ada di Antamina.

Nah, itu dia 6 negara penghasil tembaga terbesar di dunia, salah satunya ternyata ada di negara kita Indonesia.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.