Find Us On Social Media :

Terbagi Dua Zona, Berikut Batas-Batas Wilayah Negara Anggota ASEAN

ASEAN adalah organisasi kawasan negara-negara Asia Tenggara.

GridKids.id - Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) adalah organisasi kawasan yang beranggotakan negara-negara di Asia Tenggara.

ASEAN terdiri dari sepuluh negara yang menjangkau dari kawasan India Timur ke China dan umumnya dibagi jadi zona daratan dan zona pulau.

Zona daratan ASEAN terdiri dari Myanmar (Burma), Thailand, Laos, Kamboja, dan Vietnam adalah perpanjangan benua Asia.

Sedangkan negara kepulauan ASEAN termasuk Indonesia, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, dan Filipina.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kamu melihat batas-batas negara anggota ASEAN satu persatu. Yuk, simak sama-sama uraian jelasnya di bawah ini, Kids.

Batas-Batas Wilayah Negara Anggota ASEAN

1. Indonesia

Utara : Malaysia, Filipina, dan Laut China Selatan
Selatan : Samudera Hindia dan Negara Timor Leste
Barat : Samudera Hindia
Timur : Papua Nugini dan Samudera Pasifik

Baca Juga: 10 Lagu Kebangsaan Negara Anggota ASEAN dan Nama Penciptanya

2. Malaysia

Utara : Thailand dan Laut China Selatan
Selatan : Indonesia dan Singapura
Barat : Selat Malaka
Timur : Laut Sulu dan Indonesia

3. Singapura

Selatan : Indonesia
Barat : Selat Singapura
Timur : Malaysia

4. Brunei Darussalam

Utara : Laut Cina Selatan

Baca Juga: Daftar Pendapatan Perkapita Negara ASEAN, Indonesia Posisi Berapa?

Selatan : Sarawak, Malaysia
Barat : Sarawak, Malaysia
Timur : Sarawak, Malaysia

5. Filipina

Utara : Taiwan dan Cina daratan
Selatan : Indonesia
Barat : Vietnam dan Laut Cina Selatan
Timur : Samudera Pasifik

6. Thailand

Utara : Laos dan Myanmar
Selatan : Teluk Siam dan Indonesia

Baca Juga: 10 Kuliner Khas Populer Negara ASEAN, dari Rendang hingga Laksa

Barat : Myanmar dan Samudera Hindia
Timur : Kamboja dan Laos

7. Myanmar

Utara : Cina (Tiongkok)
Barat : Bangladesh
Timur : Laos dan Thailand

8. Kamboja

Utara : Laos dan Thailand
Selatan : Vietnam
Barat : Teluk Siam dan Thailand
Timur : Vietnam

Baca Juga: 10 Bahasa Resmi Negara Anggota ASEAN, dari Bahasa Indonesia Hingga Khmer

9. Laos

Utara : Cina (Tiongkok)
Selatan : Thailand dan Kamboja
Barat : Thailand dan Myanmar
Timur : Vietnam

10. Vietnam

Utara : Cina
Barat Laut : Laos
Barat Daya : Kamboja
Timur : Laut Cina Selatan

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.