Find Us On Social Media :

Makna Logo Ke-77 Hari Kemerdekaan Indonesia dan Cara Downloadnya

(Ilustrasi) berikut makna logo Hari Kemerdekaan ke-77, simak penjelasannya.

GridKids.id - Tak lama lagi Indonesia merayakan Hari Kemerdekaan ke-77 tepat pada 17 Agustus.

Hari Kemerdekaan ke-77 memiliki tema  "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat".

Selain itu, tema Hari Kemerdekaan ke-77 kali ini akan merefleksikan bagaimana nilai-nilai Pancasila serta Bhinneka Tunggal Ika.

Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika mempersatukan guna menghadapi tantangan.

Selain itu, logo Hari Kemerdekaan RI ke-77 ini menggambarkan dinamis, bersinergi, tegas, dan lugas.

Logo Hari Kemerdekaan RI ke-77 juga memiliki makna mendalam.

Berikut makna Logo Hari Kemerdekaan RI ke-77, apa saja? Simak penjelasan.

1. Link download logo Hari Kemerdekaan ke-77

Klik di sini

Baca Juga: Daftar 20 Ide Perlomba untuk Hari Kemerdekaan 17 Agustus Anti Mainstream

2. Makna logo 77 Hari Kemerdekaan

Dua Panah ke Atas

Bentuk angka 77 seperti dua panah ke atas menggambarkan percepatan dalam memperbaiki Indonesia agar segera pulih.

Dua Anak Tangga

Terdapat dua anak tangga pada logo 77 yang menggambarkan progres dan pembangunan segala sektor di Indonesia

Bagian Atas Terpotong

Bagian teropong melambangkan keterbukaan bangsa Indonesia di tingkat global.

Lalu, bergerak secara bebas aktif bersama dalam pemulihan kondisi saat ini.

Garis Miring dan Sudut Runcing

Baca Juga: 10 Negara yang Merayakan Hari Kemerdekaan pada Bulan Agustus

Garis miring dan sudut runcing pada logo Hari Kemerdekaan terinspirasi dari bambu runcing dan kepala Garuda Pancasila.

Hal tersebut melambangkan semangat juang untuk bangkit lebih kuat dan tangguh.

Dua Garis Melengkung

Dua garis melengkung menggambarkan sinergi pemerintah dengan masyarakat dalam gotong royong bergerak.

Lalu, bergerak berdampingan secara fleksibel dan dinamis menuju satu arah, yaitu Indonesia maju.

• Sudut Penghubung

Sudut yang menjadi penghubung melambangkan peran Indonesia pada forum Internasional yaitu G20.

• Siluet Angka

Siluet angka satu melambangkan semangat persatuan Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan bangsa Indonesia yang besar, kuat, serta bersatu.

Baca Juga: Daftar 20 Ide Perlomba untuk Hari Kemerdekaan 17 Agustus Anti Mainstream

Nah, itu tadi penjelasan mengenai makna logo 77 Hari Kemerdekaan.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.