Find Us On Social Media :

Ide Pokok Teks 'Gerabah dari Pulau Madura', Jawaban Materi Kelas 5 Tema 1

Terdapat teks 'Gerabah dari Pulau Madura' pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013.

GridKids.id - Pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 kelas 5 tema 1 terdapat perintah untuk mencari ide pokok.

Berdasarkan buku tematik, ada teks 'Gerabah dari Pulau Madura', Kids.

Setelah membaca teks tersebut, siswa harus menentukan ide pokok dari setiap paragraf.

Teks 'Gerabah dari Pulau Madura' memiliki 11 paragraf yang masing-masing mengandung ide pokok.

Untuk menuliskan ide pokok dari tiap-tiap paragraf, kamu harus membaca secara keseluruhan teks tersebut, ya.

Berikut ini merupakan ide pokok teks 'Gerabah dari Pulau Madura', apa saja?

1. Paragraf 1

Ide pokok: Salah satu di antara warisan karya budaya yang sangat tua, luas persebarannya, dan mampu bertahan hingga sekarang adalah gerabah, yakni barang pecah belah dari tanah bakar yang dibuat secara tradisional.

2. Paragraf 2

Baca Juga: Menentukan Ide Pokok dari Teks 'Penyandang Cacat yang Sukses', Kelas 5 Tema 1

Ide pokok: Pada situs-situs kebudayaan dan purbakala, banyak dijumpai gerabah atau tembikar yang difungsikan sebagai peralatan atau perkakas rumah tangga dan untuk keperluan peribadahan serta penguburan mayat.