Find Us On Social Media :

Cara Alami Membersihkan Tungau dan Serangga yang Bersarang di Sofa dan Kasur

(Ilustrasi) ini cara membasmi tungau debu yang menempel di kasur, sofa, dan lainnya.

GridKids.id - Kids, salah satu hal yang membuat kulit kita gatal-gatal karena adanya kehadiran tungau.

Tungau adalah serangga kecil yang biasanya bersarang di kasur dan sofa rumah.

Jika tungau mengigit tubuh manusia, maka akan menyebabkan gatal-gatal, iritasi bahkan merah-merah.

Meski terlihat sepele, namun keberadaan tungau harus dibasmi, ya.

 

Berikut tips yang bisa dilakukan untuk membasmi tungau di rumah.

1. Rutin Jemur Kasur 

Salah satu cara untuk menghilangkan tungau dengan menjemuk kasur di bawah terik matahari.

Terik matahari dapat membuat tungau mati. Sembari dijemur, kamu dapat memukul kasur dengan alat pemukul kasur.

2. Menyemprotkan Cairan Minyak Tanah dan Kapur Barus

Baca Juga: Sering Disepelekan, Gatal Akibat Gigitan Tungau Bisa Jadi Masalah Serius, Begini Cara Mengatasinya

Gunakan campuran minyak tanah dan kapur barus untuk membasmi tungau.

Racikan cairan tersebut dapat dimasukkan ke dalam botol semprot, lalu semprot ke area sofa atau kasur.

 

3. Daun Sirsak

Salah satu bahan alami untuk mengusir tungau adalah daun sirsak.

Daun sirsak ampuh untuk menghilangkan tungau di kasur dan caranya pun mudah.

Cukup taruh beberapa lembar daun sirsak di kasur atau tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang tungau, Kids.

4. Menyemprotkan Insektisida

Bisa juga menggunakan cairan insektisida yang mudah ditemukan di toko-toko, lalu tinggal disemprotkan kebagian kasur atau sofa.

5. Lavender

Gunakan bunga levender kering untuk mencegah tungau datang kembali.

Baca Juga: Dianggap Sebagai Kebiasaan Baik, Langsung Membereskan Tempat Tidur di Pagi Hari Ternyata Berdampak Buruk

Caranya  bungkus lavender kering ke dalam kain lalu letakkan kain tersebut di kasur.

Kamu juga bisa menggunakan minyak lavender dan menyemprotkan ke bagian kasur yang menjadi sarang tungau.

Itulah cara mengusir tungau di atas kasur.

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.