Find Us On Social Media :

Tak hanya Sajojo dan Apuse, Ini 5 Lagu Daerah yang Berasal dari Papua

(ilustrasi) Lagu daerah menggunakan bahasa daerah dari masing-masing daerah agar mudah disampaikan.

GridKids.id - Setiap daerah di Indonesia memiliki kesenian yang berbeda-beda.

Salah satu kesenian yang mencerminkan daerah di Indonesia adalah lagu daerah, Kids.

Lagu daerah menggunakan bahasa daerah dari masing-masing daerah agar mudah disampaikan dan dekat dengan masyarakat.

Kali ini kita akan membahas tentang lagu daerah yang berasal dari provinsi Papua dan maknanya, ya.

Selain Sajojo dan Apuse masih ada lagu-lagu daerah yang berasal dari provinsi Papua, lo.

Di sekolah-sekolah, biasanya lagu daerah dari Papua diperdengarkan saat olahraga atau belajar seni budaya.

Tak sedikit yang menggunakan lagu Sajojo, Apuse, bahkan Yamko Rambe Yamko untuk mengiringi senam.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang lagu-lagu daerah yang berasal dari provinsi Papua, simak informasi di bawah ini, ya.

1. Apuse

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Daerah 'Dhondhong Opo Salak' dari Jawa Tengah

Apuse merupakan lagu daerah yang berasal dari Papua.

Lagu Apuse menceritakan seseorang yang pergi berpamitan kepada kakek dan neneknya untuk merantau ke Teluk Doreri di Manokwari.

2. Sajojo

Kids, tentunya sudah enggak asing lagi dengan lagu daerah berjudul Sajojo dari Papua.

Lagu Sajojo diciptakan untuk mengiringi Tari Sajojo yang juga berasal dari Papua, Kids.

Diketahui Tari Sajojo memiliki gerakan yang penuh kegembiraan serta digunakan untuk menghibur dan acara adat.

3. Yamko Rambe Yamko

Tahu enggak? Lagu daerah dari Papua berjudul Yamko Rambe Yamko merupakan lagu yang bertema peperangan.

Melansir dari Kompas.com, lagu daerah ini memiliki makna perjuangan pahlawan untuk mempertahankan Indonesia.

Baca Juga: Mengenal Lirik dan Makna Lagu Pakarena yang Berasal dari Sulawesi Selatan

4. Diru Diru Nina

Apalah kamu pernah mendengar lagu Diru Diru Nina, Kids?

Lagu Diru Diru Nina berasal dari Papua dan termasuk lagu daerah, ya.

Diru Diru Nina memiliki makna doa yang dilantunkan masyarakat sekitar agar kuat dan mampu menghadapi tantangan.

5. E Mambo Simbo

Salah satu lagu daerah yang berasal dari Papua adalah E Mambo Simbo.

Pada lagu E Mambo Simbo, 'Mambo' merupakan nama seorang anak, ya.

Nah, lagu ini menceritakan kedatangan seorang anak yang sangat dinantikan dan bernama Mambo.

Demikianlah informasi tentang lagu-lagu daerah yang berasal dari provinsi Papua.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.