Find Us On Social Media :

Mengenal 8 Karakteristik Makhluk Hidup di Sekitar Kita, IPA Kelas 7 SMP Tema 5

Makhluk hidup memiliki karakteristik tersendiri yang membedakannya dengan benda mati.

Hewan memiliki gerak yang paling mudah diamati karena bisa terlihat, berbeda dengan tumbuhan yang pergerakannya sangat lambat dan terbatas.

Salah satu pergerakan tumbuhan yang bisa mudah diamati adalah gerak menutup tanaman putri malu (Mimosa pudica) ketika disentuh.

Selain itu, tumbuhan juga akan bergerak mengikuti arah cahaya matahari, sebagai sumber energi untuk membuat makanan mereka.

2. Mengalami Pertumbuhan dan Perkembangan

Makhluk hidup terus tumbuh dan berkembang jadi lebih besar dan lebih kompleks.

Ada beberapa makhluk hidup yang tumbuh dengan cepat, namun ada juga makhluk hidup yang sangat lambat.

Beberapa contoh pertumbuhan makhluk hidup yang bisa diamati terjadi sepanjang waktu misalnya tanaman kacang hijau.

Baca Juga: Apa Perbedaan Tumbuhan dan Makhluk Hidup Lainnya? IPAS Kelas 4 SD

Jika dipantau selama beberapa hari, maka biji kacang hijau yang ditanam akan tumbuh menjadi kecambah hingga tunas tanaman yang terus bertambah ukurannya dari hari ke hari.

3. Bisa Berkembangbiak atau melakukan reproduksi

Semua makhluk hidup perlu berkembangbiak untuk menghasilkan penerus atau keturunan yang mirip dengan induknya.