Find Us On Social Media :

Kondisi Geografis Pulau Sumatra Berdasarkan Peta: Letak, Luas dan Batas, Kelas 5 SD

Kondisi geografis pulau Sumatra.

GridKids.id - Dalam buku Tematik kelas 5 SD Tema 1 membahas tentang kondisi geografis pulau-pulau yang ada di Indonesia.

Kali ini kita akan membahas kondisi geografis di Pulau Sumatra yang membahas letak wilayah, luas wilayah dan batas wilayah.

Pulau Sumatra dikenal sebagai kawasan Ring of Fire karena berjajaran gunung api. 

Pulau Sumatra adalah pulau terbesar keenak di dunia.

Selain itu, Pulau Sumatra memiliki kekayaan flora dan fauna yang terkenal hingga mendunia.

Flora yang terkenal di pulau ini yaitu daun sang dan cempaka wangi, sedangkan fauna yang terkenal adalah gajah Sumatra, harimau Sumatra hingga ikan selais.

Sekarang simak kondisi geografis Pulau Sumatra berdasarkan Peta, yuk!

Baca Juga: Rangkuman Jawaban Kondisi Geografis Pulau Kalimantan Kelas 5 SD Tema 1

Kondisi Geografis Pulau Sumatra Berdasarkan Peta

Berdasarkan peta, kondisi geografis Pulau Sumatra terbagi menjadi:

1. Letak 

Pulau Sumatra terletak di bagian barat kepulauan Indonesia dan terletak di antara 95 derajat BT - 105 derajat BT dan 6 derajat LU - 6 derajat LS.

Selain itu, Pulau Sumatra juga dilewati oleh garis 0 derajat atau garis khatulistiwa.

2. Luas

Pulau Sumatra punya luas wilayah kurang lebih 473.481 Km².

Terdapat 9 provinsi yaitu Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, Kepulauan Riau, Jambi, Bengkulu, Sumatera Selatan, dan Lampung.

3. Batas Laut dan Darat

Baca Juga: Rangkuman dan Jawaban Kondisi Geografis Pulau Nusa Tenggara, Kelas 5 SD Tema 1

Laut

Barat: Selat Malaka

Timur: Samudra Hindia

Utara: Teluk Benggala

Selatan: Selat Sunda

Darat:

Barat: India

Timur: Pulau Kalimantan

Utara: Singapura dan Malaysia

Selatan: Kepulauan Mentawai

Baca Juga: Rangkuman Jawaban Kondisi Geografis Pulau Jawa Berdasarkan Peta Kelas 5 SD Tema 1

4. Keadaan Alam

Dataran rendah terdiri dari: Asahan terletak di Sumatera Utara, Tanjung Jabut Barat terletak di Jambi, Merangin, Batah Hari dan dataran rendah yaitu cermin

Gunung-gunung yang ada di Pulau Sumatra yaitu: Krakatau, Talamau, Kerinci, Leuser, Dempo hingga Sinabung.

Pantai-pantainya terdiri dari: Pantai Lampuk, Air Manis, Rupat, Sorake, Nogsa hingga Tongaci.

Nah, itulah kondisi geografis Pulau Sumatra berdasarkan peta, materi tematik kelas 5 SD tema 1.

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.