GridKids.id - Selain mengeong dan suka berburu, kucing juga dikenal suka mencakar atau menggaruk barang-barang di sekitarnya.
Perilaku ini cukup meresahkan dan menyebabkan kerusakan furnitur rumah seperti sofa, karpet, bantal, dan lain sebagainya.
Tapi, tahukah kamu apa yang membuat kucing suka mencakar dan menggaruk benda-benda di dekatnya?
Meski termasuk hewan yang jinak dan patuh, kucing jarang menggit dan mencakar kecuali memang situasi mendukung.
Berikut adalah beberapa alasan kucing sering melakukannya, di antaranya:
Penyebab Kucing Suka Mencakar atau Menggaruk Benda
1. Mencegah Kuku Tumbuh Terlalu Panjang
Kuku kucing akan tumbuh terus dan salah satu cara untuk mencegah kukunya tumbuh terlalu panjang, kucing ini harus menggaruk dan mencakar benda-benda di sekelilingnya.
Selain itu, kuku kucing juga bisa diasah dengan cara menggaruk dan mencakar benda-benda di dekatnya.
Baca Juga: Bermimpi Seperti Manusia, Apa yang Dilihat Kucing dalam Tidurnya?
Kuku yang terasah ini akan tetap tajam dan baik untuk melindungi dirinya.
Selain itu perlindungan diri, kuku kucing yang tajam bisa membantu hewan ini memanjat atau menggapai barang-barang yang diinginkan hewan ini.
2. Kegiatan Favoritnya
Kegiatan menggaruk dan mencakar adalah salah satu kegiatan favorit kucing. Hal ini bisa membuat kucing merasa senang dan puas jika sudah menggaruk permukaan benda.
Selain itu, kegiatan ini juga dilakukan kucing sebagai cara menjaga kesehatannya dengan tetap aktif bergerak setiap harinya.
3. Menandai Wilayah Kekuasaan
Kebiasaan menggaruk bagi kucing dilakukan sebagai bentuk menandai wilayah kekuasaan atau teritorialnya.
Ketika menggaruk atau mencakar benda tertentu, akan ada kelenjar yang ada di bagian ujung kaki atau cakarnya.
Pada kelenjar ini akan keluar aroma khas yang bisa jadi salah satu cara kucing memastikan wilayahnya enggak diganggu oleh kucing lain.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.