Find Us On Social Media :

Indonesia Diapit oleh 2 Samudra dan 2 Benua, Begini Penjelasannya

Indonesia diapit oleh dua samudra dan dua benua yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik, serta Benua Australia dan Benua Asia.

GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu bahwa Indonesia diapit oleh dua samudra dan dua benua?

Yap, negara kita memiliki letak yang strategis sehingga, secara geografis Indonesia diapit oleh dua samudra dan dua benua yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

Sementara itu, Indonesia juga ada di antara Benua Australia dan Benua Asia, Kids.

Indonesia yang terletak di wilayah strategis ini memiliki kekayaan alam seperti gunung berapi yang membuat banyak tanaman subur.

Letak geografisnya setiap negara bisa dilihat dari permukaan bumi. Indonesia sendiri merupakan negara kepulauan yang terluas di dunia, lo.

Nah, berdasarkan letak geografisnya, Indonesia memiliki letak di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik dan juga Benua Australia dan Benua Asia.

Yang mana, posisi strategis tersebut sangat berpengaruh pada berbagai macam hal.

3 Pengaruh Letak Geografis Indonesia

1. Berada di posisi silang lalu lintas perdagangan dan pelayaran dunia

Baca Juga: 10 Lautan yang Mengelilingi Wilayah Indonesia #AkuBacaAkuTahu

Jika dilihat dari posisi Indonesia yang diapit dua samudra dan dua benua, Indonesia menjadi jalur perdagangan dan pelayaran internasional.

2. Mengalami iklim muson

Indonesia mengalami iklim muson yang dipengaruhi oleh daratan Benua Australia dan Benua Asia yang terpisah oleh khatulistiwa.

Inilah alasan mengapa Indonesia memiliki dua musim kemarau dan penghujan yang saling bergantian setiap 6 bulan sekali. 

Di antara musim tersebut ada juga masa pancaroba atau masa perlaihan dari satu musim ke musim lain.

3. Pengaruh dari kebudayaan dan peradaban

Indonesia juga mendapat pengaruh dari kebudayaan dan peradaban dari negara luar. Lalu lintas jalur laut akan mengakibatkan banyaknya kapal asing yang berlabuh dan menyebabkan adanya proses pencampuran budaya.

Berikut adalah posisi Indonesia yang berbatasan dengan negara, laut, dan samudra, yakni:

- Di sebelah utara, berbatasan dengan negara Singapura, Filipina, Malaysia, Selat Malaka, Selat Singapura, Laut Cina Selatan, Laut Sulawesi, dan Samudra Pasifik bagian utara.

Baca Juga: Menjadi Negara Kepulauan yang Sebagian Besar Wilayahnya Berupa Perairan, Berikut 10 Laut yang Mengelilingi Indonesia

- Di sebelah selatan, berbatasan dengan negara Tomor Leste, Australia, Laut Timor, Laut Arafru, dan Samudra Hindia.

- Di sebelah timur, berbatasan dengan Samudra Pasifik dan Papua Nugini.

- Dan di sebelah barat, Indonesia berbatasan dengan Samudra Hindia.

Nah, itulah penjelasan tentang negara Indonesia diapit oleh dua samudra dan dua benua yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik serta Benua Australia dan Benua Asia.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.