Find Us On Social Media :

Bak Negeri Dongeng di Dunia Nyata, Desa Indah dan Unik Ini Jadi Destinasi Nomor Satu di Belanda

Desa Giethoorn di Belanda yang indah dan unik bak di negeri dongeng

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah membayangkan hidup di negeri dongeng?

Negeri dongeng adalah negeri imajinasi yang sangat indah. Biasanya, negeri ini menjadi latar cerita-cerita dongeng atau fiksi.

Namun ternyata, enggak sekadar khayalan, negeri ini juga ada di dunia nyata, lo.

Yap! Desa Giethoorn namanya.

Eits, tak hanya indah dan tenang, desa ini juga punya keunikan.

Berbeda dengan wilayah lain, Giethoorn sama sekali enggak punya jalan raya. Bahkan, enggak ada mobil di desa ini.

Alih-alih jalan raya yang terbuat dari aspal, jalanan di desa ini digantikan oleh kanal.

Tak heran, kalau Giethoorn disebut juga “Venice of the Netherlands” alias Venice-nya Belanda.

Baca Juga: Ada yang Mirip Negeri Dongeng, Inilah 5 Kota Terapung di Berbagai Dunia

Terhubung Kanal