GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu apa saja jenis-jenis norma dalam kehidupan masyarakat?
Norma tentu berperan sangat penting agar manusia memiliki batasan-batasan dalam melakukan suatu tindakan.
Kali ini, GridKids akan membahas lengkap materi PKn Kelas 7 SMP Bab II mengenai jenis-jenis dan pelaksanaan norma dalam kehidupan masyarakat.
Apa yang Dimaksud dengan Norma?
Dilansir dari laman Kemendikbud, norma adalah sebuah aturan untuk menata kehidupan manusia di dalam masyarakat.
Menurut KBBI, norma adalah "aturan atau ketentuan yang mengikat warga kelompok dalam masyarakat."
Norma Bersifat Mengikat
Nah, karena bersifat mengikat, maka norma harus dipatuhi oleh semua orang di dalam lingkungan masyarakat tersebut.
Berikut ini pembahasan materi PKn Kelas 7 SMP Bab II mengenai jenis-jenis dan pelaksanaan norma dalam kehidupan masyarakat. Simak ulasannya!
Baca Juga: Kunci Jawaban PKn Kelas 7 Bab 1 Uji Kompetensi 2.1: Apa Manfaat Menaati Norma?
Jenis-Jenis Norma dalam Masyarakat:
1. Norma Agama
Norma agama adalah kaidah atau aturan yang bersumber pada hukum agama atau kitab suci yang berasal dari Tuhan Yang Maha Esa.
Contoh:
Melaksanakan ibadah sesuai dengan ajaran agama yang dianut dan menjauhi larangan yang diperintahkan oleh Tuhan dalam kitab suci.
2. Norma Susila
Norma susila berasal dari hati nurani manusia. Norma kesusilaan mengajarkan kita untuk selalu berbuat baik sesuai dengan kata hati.
Contoh:
Enggak mengambil dompet seseorang yang terjatuh atau tertinggal; enggak menyontek saat ujian.
Baca Juga: Proses Terbentuknya Norma di Masyarakat, Materi PPKN Kelas 7 SMP
3. Norma Sosial
Norma kesopanan berawal dari hubungan yang terjadi antar manusia yang kemudian membentuk aturan-aturan yang disepakati bersama.
Contoh:
Berkata sopan kepada orang tua; menggunakan tangan kanan menunjukkan sesuatu dan lainnya.
4. Norma hukum
Norma hukum merupakan aturan yang mengatur tingkah laku manusia dalam kehidupan bernegara.
Contoh:
Kewajiban memilki SIM bagi pengendara motor atau mobil; menggunakan helm bagi pengendara kendaraan bermotor roda dua; membayar pajak.
Nah, itu dia, Kids, pembahasan lengkap materi PKn Kelas 7 SMP Bab II mengenai jenis-jenis dan pelaksanaan norma dalam kehidupan masyarakat.
Baca Juga: Pengertian Nilai dan Norma Sosial dalam Masyarakat, Sosiologi Kelas 7 SMP
Yuk, selalu taati norma yang berlaku, ya!
Pertanyaan: Apa saja jenis-jenis dan pelaksanaan norma dalam kehidupan masyarakat? |
Petunjuk: Cek di halaman 2! |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.