Find Us On Social Media :

Bisa Membuat Kenyang, 5 Buah Kaya Serat Ini Lezat untuk Dikonsumsi

Berikut deretan buah kaya serat yang bisa kamu konsumsi, salah satunya pisang.

GridKids.id - Tahukah kamu buah kaya serat yang baik untuk kesehatan tubuh?

Secara umum manusia wajib mengonsumsi serat setiap harinya 25 gram hingga 38 gram serat.

Guna memenuhi serat harian kamu bisa mengonsumsi buah yang tinggi serat, Kids.

Serat dikenal mengatasi gangguan pencernaan di dalam tubuh.

Namun manfaat serat bukan hanya itu saja karena bisa berat badan, mencegah diabetes, menurunkan risiko penyakit jantung hingga kanker.

Selain itu, terdapat beberapa gejala kekurangan serat yang perlu diperhatikan karena bisa membahayakan tubuh. 

Seseorang yang kekurangan serat akan mengalami sembelit, kenaikan berat badan, gula darah melonjak tinggi, sampai mual-mual.

Salah satu buah yang kaya serat ialah kurma yang bisa kamu peroleh di pasar.

Namun bukan hanya kurma buah kaya serat karena masih ada yang lain.

Baca Juga: Selain Buah, 5 Jenis Sayuran Ini Ternyata Dapat Melancarkan Peredaran Darah

Berikut buat kaya serat yang bisa kamu konsumsi.

1. Kurma

Kurma adalah salah satu jenis buah yang sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad saw. untuk kita konsumsi di bulan Ramadan.

Dengan kandungan serat yang tinggi, kurma dapat melancarkan pencernaan dengan mencegah sembelit, jadi jadwal buang air besar lebih teratur.

Serat dalam buah kurma juga berfungsi untuk mengontrol gula darah agar enggak melonjak seketika.

2. Pisang

Pisang juga merupakan buah yang mengandung banyak serat yang baik untuk tubuh, khususnya saat menjalani puasa, Kids.

Serat pectin dalam pisang dapat membantu detoks dan mengeluarkan sisa-sisa racun dari dalam tubuh.

Selain itu, pisang dapat menambah tenaga karena kandungan gulanya yang mudah masuk ke dalam aliran darah dan sejumlah kandungan gizi lainnya, seperti kalium, vitamin B6, kalsium, folat, seng, dan zat besi.

Baca Juga: Sering Diolah Jadi Minyak, Mengonsumsi Buah Zaitun Bisa Datangkan 5 Manfaat Ini pada Tubuh

3. Apel

Mengonsumsi apel saat sahur dapat membuat kita merasa kenyang lebih lama saat puasa, jadi enggak perlu khawatir bakal kelaparan di siang hari, Kids.

Apel memiliki kandungan pectin yang dapat mengontrol kadar kolestrol dan gula darah dalam tubuh.

Selain itu, memakan apel segar juga bermanfaat bisa membersihkan gigi dan baik untuk gusi.

Nah, kita dianjurkan untuk mengonsumsi apel beserta kulit buahnya, karena zat gizi konsentrat ada di sana.

4. Mangga

Buah mangga manfaatnya banyak banget untuk kesehatan kita.

Buah yang mengandung vitamin A, vitamin C, serta serat ini dapat menjadi sumber energi yang dapat melancarkan detoks tubuh selama berpuasa, Kids.

Mangga juga terbukti sangat kaya akan antioksidan, betakaroten, dan vitamin C yang bisa mendorong kekebalan, mempertahankan, dan melindungi tubuh dari kerusakan sel maupun serangan penyakit.

Baca Juga: Sering Dikonsumsi, Ternyata 5 Jenis Buah Ini Dapat Melancarkan Peredaran Darah

5. Alpukat

Alpukat termasuk buah yang kaya akan kandungan seratnya, yang diketahui bermanfaat untuk memberikan efek kenyang yang lama, sehingga tubuh enggak mudah lapar saat berpuasa.

Selain itu, serat juga berfungsi untuk merawat sistem pencernaan, Kids.

Fungsi ini penting untuk menghindari risiko penyakit pencernaan seperti sembelit selama masa puasa.

Kandungan lemak tak jenuh yang dimiliki alpukat juga dapat membantu tubuh untuk mengontrol kadar kolesterol.

Penulis: Salsabila Putri Pertiwi

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.