GridKids.id - Laga BWF Singapore Open 2022 hari ke-4, 15 Juli memasuki babak penyisihan 8 besar.
Simak hasil drawing Singapore Open 2022 hari ini, 15 Juli 2022 dan link live streamingnya, yuk.
Pada hasil drawing Singapore Open 2022 akan ada 8 wakil Indonesia yang akan berlaga hari ini.
Ajang bulutangkis bergengsi yang diselenggarakan di Singapore Indoor Stadium ini memperebutkan hadiah total 370.000 USD atau setara 5,5 M rupiah.
Pada laga penyisihan 14 Juli 2022, dari 12 perwakilan Indonesia yang berlaga, 4 perwakilan Indonesia harus menghentikan langkahnya di quarter final penyisihan 16 besar.
Tim ganda campuran Indonesia Hafiz Faizal/Serena Kani kalah dua set (16-21,10-21) dari pasangan ganda campuran Hongkong Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
Sedangkan tim ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, menang di set pertama, tapi kalah di dua set setelahnya (21-10,18-21,10-21).
Tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto kalah dua set (13-21,17-21) dari tunggal putera Singapura Loh Kean Yew.
Jonathan Christie unggul pada set pertama dari tunggal putera Jepang Kodai Naraoka, tapi kalah dua set setelahnya (21-7,18-21,15-21).
Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022: Gregoria Mariska Lanjutkan Misi ke Perempat Final
Untuk pertandingan hari ke-4, Indonesia mengirimkan 8 perwakilannya untuk berlaga di semi final Singapore Open 2022.
Berikut adalah hasil drawing perwakilan Indonesia pada Singapore Open 2022 hari ke-4, 15 Juli.
Daftar Perwakilan Indonesia dan Lawannya
Court 1
1. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) [Ganda Putera/Match 5].
2. Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Tze Yong (Malaysia) [Tunggal Putera/Match 6].
3. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean (Singapura) [Ganda Putera/Match 7].
Court 2
4. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs M.R. Arjun/Dhruv Kapila (India) [Ganda Putera/Match 4].
Baca Juga: Singapore Open 2022: Anthony Ginting Menang Dramatis Meski Hadapi Pertandingan Sengit
5. Gregoria Mariska Tunjung vs Wang Zhi Yi (China) [Tunggal Puteri/Match 5].
6. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) [Ganda Puteri/Match 6].
Court 3
7. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Sayaka Hobara/Hinata Suzuki [Ganda Puteri/Match 5].
8. Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani vs Lu Ching Yao/Yang Po Han [Ganda Putera/Match 6].
Pertandingan akan dimulai pada pukul 08.00 WIB dan pukul 09.00 waktu setempat.
Streaming live score untuk mengikuti pertandingan-pertandingan di atas bisa dicek di sini.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.