Find Us On Social Media :

5 Negara dengan Penampilan Terbanyak di Piala Dunia, Ada Jerman dan Brasil

Pembahasan mengenai 5 negara dengan penampilan terbanyak di ajang Piala Dunia.

GridKids.id - Apakah kamu tahu negara dengan penampilan terbanyak di ajang Piala Dunia?

Turnamen ini merupakan tujuan bagi seluruh pesepakbola untuk tampil berlaga membela negara.

Perlu diketahui bahwa Piala Dunia menjadi satu di antara turnamen internasional tertua.

Sekadar informasi, Piala Dunia 2022 memunculkan sejarah baru, lo.

Pasalnya, Piala Dunia edisi kali ini menjadi penyelenggaran untuk kali pertamanya yang berlangsung di pengujung tahun.

Biasanya event sepak bola terbesar empat tahunan ini berlangsung di pertengahan tahun.

Baca Juga: FIFA Gunakan Teknologi Baru di Piala Dunia 2022 Bernama Offside Semi-Otomatis

Saat terdapat total 211 negara yang tergabung di FIFA. Mereka saling sikut untuk berebut 32 tiket berlaga di putaran final Piala Dunia.

Nah, negara mana sajakah dengan rekor penampilan terbanyak di ajang Piala Dunia? Berikut ini ulasannya. Simak, yuk!

5 Negara dengan Penampilan Terbanyak di Piala Dunia

5. Meksiko (17 Penampilan)

Meksiko selalu menjadi tim kuda hitam saat lolos ke putaran Piala Dunia. 

Timnas Meksiko telah tampil pada 17 edisi Piala Dunia, dan sekaligus menjadi yang terbanyak dari negara mana pun di wilayah CONCACAF.

4. Italia (18 Penampilan)

Kita enggak bisa melihat pasukan Gli Azzuri di Piala Dunia Qatar 2022.

Anak asuh Roberto Mancisi gagal ke Piala Dunia karena kalah dari Makedonia Utara pada babak semifinal playoff zona Eropa.

Baca Juga: 10 Timnas dengan Nilai Skuad Termahal, The Three Lions di Posisi Teratas

Meski demikian, Azzurri menjadi salah satu negara yang tampil paling banyak di Piala Dunia, yakni sebanyak 18 kali.

3. Argentina (18 Penampilan)

Ya, tim Tango Argentina berada di peringkat ketiga sebagai negara dengan penampilan terbanyak di Piala Dunia.

Argentina telah membuat 18 penampilan di putaran final Piala Dunia sejak tahun 1930. Mereka memenangkan trofi bergengsi ini pada tahun 1978 dan 1986.

2. Jerman (20 Penampilan)

Jerman hanya absen di Piala Dunia tahun 1930 karena enggak mendaftar dan tahun 1950 enggak mendapat izin lantaran negara ini baru dilanda perang.

Total Der Panzer selalu mentas di 20 edisi dari total 22 edisi Piala Dunia.

Mereka pun berhasil menjadi juara dunia pada edisi 1954, 1974, 1990 dan 2014.

1. Brasil (22 Penampilan)

Baca Juga: Piala Dunia Qatar 2022: Profil Tim dan Skuad Sementara Timnas Belanda

Tim Samba Brasil menjadi satu-satunya negara yang muncul di setiap edisi Piala Dunia.

Mereka enggak pernah absen dan berhasil mengoleksi lima gelar, yakni di tahun 1958, 1962, 1970, 1994 dan 2002.

Nah, itu dia, negara dengan penampilan terbanyak di ajang Piala Dunia.

Siapa yang ngefans sama tim nasional negara-negara di atas?

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.