Find Us On Social Media :

4 Alasan Anjing Peliharaan Membawakan Mainan untuk Pemiliknya, Sudah Tahu?

Anjing dikenal sebagai hewan yang setia pada pemiliknya.

GridKids.id - Anjing merupakan salah satu hewan peliharaan yang menyenangkan karena bisa menjadi teman.

Anjing juga dikenal sebagai hewan yang setia pada pemiliknya, lo.

Selain bertingkah lucu, sering kali anjing peliharaan membawakan mainan untuk pemiliknya.

Wah, apa alasan anjing peliharaan membawakan mainan untuk pemiliknya?

Yuk, kita cari tahu sama-sama apa alasan anjing peliharaan membawakan mainan untuk pemiliknya.

Alasan Anjing Peliharaan Membawakan Mainan untuk Pemiliknya

1. Ingin Menyalurkan Energi

Salah satu alasan anjing peliharaan membawakan mainan untuk pemiliknya adalah ingin menyalurkan energi, Kids.

Melansir dari Kompas.com, perilaku anjing yang membawakan mainan adalah ingin mengeluarkan atau menyalurkan energi karena telah berbaring sepanjang hari selama ditinggal pemiliknya sehingga membutuhkan olahraga.

Baca Juga: Berkaitan dengan Indra Penciuman, Ini 4 Alasan Anjing Suka Berguling di Rumput

2. Mencari Perhatian

Para ahli perilaku hewan berteori bahwa anjing peliharaan kemungkinan melakukan hal ini untuk mendapatkan perhatian.

Mereka merindukan pemiliknya dan ingin memastikan bahwa masih memiliki anjing peliharaan saat kamu berjalan masuk ke rumah.

Mainan digunakan sebagai sarana pengalih perhatian untuk menjadikannya sebagai prioritas utama.

Tentunya, kamu enggak bisa melakukan kegiatan lain jika anjing sudah menunjukkan mainan mereka.

3. Memberikan Hadiah

Alasan lain anjing membawakan mainan adalah sebagai bentuk hadiah. Menilik riset pada anjing dan serigala, ada yang namanya hierarki kelompok.

Ini membuat anjing harus menyenangkan kamu lo, Kids. Perilaku ini dikenal sebagai penenangan (appeasement) dan merupakan cara umum anjing berkomuikasi.

Anjing menganggap kamu sebagai pemimpin. Membawakan kamu mainan merupakan cara memastikan posisinya dalam kawanan atau rumah.

Baca Juga: Setia dan Penuh Kasih Sayang, Inilah 6 Ras Anjing dari Asia yang Bisa Dijadikan Hewan Peliharaan

Terkait dengan mentalitas kawanan ini, ada kemungkinan anjing juga menunjukkan bahwa mereka mempercayai kamu dengan barangnya yang paling berharga karena anjing bisa sangat teritorial.

4. Menunjukkan Bahwa Mereka Bahagia

Selanjutnya, alasan anjing membawakan mainan adalah merasa senang karena pemiliknya telah pulang sehingga bisa menghabiskan waktu bermain dan bersama, ya.

Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja alasan anjing peliharaan membawakan mainan untuk pemiliknya.

(Penulis: Nabilla Ramadhian)

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.