Find Us On Social Media :

5 Trik Menggunakan Microsoft Word dengan Rumus Kombinasi, Apa Saja?

Micrososft Word adalah salah satu perangkat lunak untuk mengolah kata.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu ada beberapa trik dalam menggunakan Microsoft Word, lo.

Nah, kali ini kita akan mempelajari tentang trik dalam menggunakan Microsoft Word dengan rumus kombinasi.

Rumus kombinasi dalam Microsoft Word enggak hanya 'Ctrl+C' dan 'Ctrl+S' saja, lo.

Seperti yang kita ketahui bahwa Micrososft Word digunakan untuk mengolah kata.

Dengan mengetahui trik menggunakan Microsoft Word akan mempermudah mengerjakan tugas atau pekerjaan.

Yuk, kita cari tahu apa saja trik dalam menggunakan Microsoft Word dengan rumus kombinasi!

Berikut ini merupakan trik dalam menggunakan Micrtosoft Word dengan rumus kombinasi, di antaranya:

1. Mengeblok Paragraf Lebih Cepat

Salah satu trik dalam menggunakan Microsoft Word untuk mengeblok paragraf adalah dengan menggunakan shortcut.

Baca Juga: Cara Mengubah Pengaturan Bahasa dan Menonaktifkan Pemeriksaan Ejaan dalam Microsoft Word

Kamu bisa menggunakan shortcut 'Ctrl+Klik' di area kalimat tersebut.

Di samping itu kamu juga bisa mengeklik seluruh paragraf dengan klik tiga kali pada area paragraf tersebut, ya.