Find Us On Social Media :

Berdasarkan Studi NASA, 6 Tanaman Ini Ampuh Membersihkan Udara Kotor di Rumah

Krisan termasuk salah satu tanaman hias yang bisa membersihkan udara menurut studi NASA.

Bunga lily merupakan tanaman hias dengan bunga berwarna putih yang memberikan kesan lembut dan damai.

Dilengkapi daun hijau yang mengkilap, bunga lily adalah tanaman yang sempurna untuk menghias sudut-sudut ruangan, Kids.

Tak hanya cantik, bunga lily ternyata mampu membersihkan udara dan melawan berbagai racun, di antaranya adalah karbon monoksida, formaldehyde, xylene, benzene, dan trichloroethylene.

3. Philodendron

Philodendron termasuk salah satu tanaman hias yang sempat menjadi tren beberapa waktu lalu.

Tanaman hias daun yang satu ini enggak sulit untuk dirawat. Tanaman philodendron hanya membutuhkan air yang cukup dan sinar matahari enggak langsung.

Untuk kemampuan membersihkan udara, philodendron mampu membasmi racun formaldehyde.

4. Krisan

Baca Juga: Perhatikan 6 Tips Ini Jika Ingin Memperbanyak Sukulen dengan Memotong Daunnya, Apa Saja?

Krisan adalah tanaman hias dengan bunga berwarna-warni yang sangat cantik.

Tak heran jika banyak pembuat rangkaian bunga yang menggunakan bunga krisan.

Tak hanya terkenal dengan keindahannya, krisan juga termasuk salah satu tanaman untuk membersihkan udara versi NASA, lo.