GridKids.id - Kids, pernahkah kamu melihat macan tutul ketika berkunjung ke kebun binatang?
Macan tutul yang punya nama ilmiah Panthera pardus ini adalah salah satu dari empat jenis kucing besar yang ada di dunia.
Empat anggota genus Panthera adalah harimau, jaguar, singa, dan macan tutul.
Tampilan fisik macan tutul mirip dengan macan dan harimau.
Namun macan tutul punya kebiasaan yang membedakan hewan ini dari kucing besar lainnya.
Awalnya ketika ditemukan oleh para peneliti, macan tutul dianggap sebagai hibrida dari harimau dan singa.
Inilah yang membuat hewan ini disebut sebagai leopard di Eropa.
Macan tutul dikenal tangguh dengan tubuh yang ramping dan kaki yang berukuran pendek, dengan ekor yang panjang sebagai alat keseimbangan tubuh.
Beratnya berkisar antara 28-90 kg dengan tinggi sekitar 57-70 cm dengan panjang antara 90-190 cm.
Baca Juga: 6 Fakta Menarik Macan Dahan Sunda, Hewan Endemik Indonesia yang Misterius
Seluruh tubuh macan tutul memiliki ciri mencolok yaitu pola atau bercak hitam di bulunya.
Lalu, seperti apakah perilaku macan tutul di alam liar? Simak penjelasan lebih lanjutnya di bawah ini.