GridKids.id - Bulan merupakan satelit alami yang mengitari Bumi, tampak bersinar di malam hari karena pantulan Matahari.
Sementara Bulan purnama adalah fase Bulan saat seluruh bagian cakramnya terlihat bercahaya, Kids.
Nama 'purnama' ialah suku asli Amerika yang berdasarkan perubahan musim, lo.
Bagi suku asli Amerika Utara dan Eropa, Bulan purnama memiliki arti penting karena menandai akan datangnya musim.
The Farmer's Almanac adalah referensi yang menyebutkan nama-nama Bulan purnama dari suku asli Amerika awal.
Dilansir dari Kompas.com, berikut ini nama-nama Bulan purnama yang secara resmi ditambahkan ke The Farmer's Almanac (Almanak Petani Amerika), antara lain:
1. Bulan Serigala (Wolf Moon)
Bulan Serigala atau Wolf Moon adalah penamaan Bulan purnama yang diberikan saat terjadi pada Januari.
Penamaan ini merujuk pada kawanan serigala yang melolong kelaparan di luar perkampungan.
Baca Juga: Ada Fenomena Pink Moon yang Terlihat di Akhir Pekan, Begini Penjelasannya
2. Bulan Salju (Snow Moon)
Bulan Salju merupakan nama untuk bulan di Februari. Penamaan ini merujuk pada turunnya salju yang sangat lebat.
Nama lain bulan Februari adalah Bulan Lapar (Hunger Moon), Bulan Badai (Storm Moon), dan Bulan Beruang (Bear Moon).
3. Bulan Cacing Tanah (Worm Moon)
Penyebutan Bulan purnama pada bulan Maret menurut Almanak Petani Amerika adalah Bulan Cacing Tanah (Worm Moon).
Bulan Maret juga dinamakan dengan Bulan Getah. Hal ini merujuk pada penyadapan getah pohon maple, munculnya gagak, dan prapaskah (terhitung sejak 40 hari sebelum perayaan Paskah).
4. Bulan Merah Jambu (Pink Moon)
Pink Moon menjadi nama yang diberikan pada Bulan purnama yang terjadi di April.
Penamaan ini merujuk pada geranium (phlox) yang berwarna merah jambu sebagai bunga pertama yang bersemi di musim semi.
Baca Juga: Tak Sama dengan Bumi, Berapa Lama Satu Hari di Bulan? #AkuBacaAkuTahu
Nama lain dari Pink Moon adalah Bulan Telur (Edd Moon), Bulan Bibit (Seed Moon), Bulan Rumput Bersemi (Sprouiting Grass Moon), dan Bulan Ikan (Fish Moon).
5. Bulan Bunga (Flower Moon)
Bulan Mei diberi nama Bulan purnama bunga (Flower Moon). Nah, penamaan ini merujuk pada berseminya seluruh bunga di pekarangan.
6. Bulan Stroberi (Strawberry Moon)
Bulan Stroberi merupakan nama yang diberikan untuk menyambut bulan Juni. Penamaan ini berdasarkan waktu stroberi atau arbei yang panen saat puncak musim panas.
7. Bulan Kijang (Buck Moon)
Pada saat purnama di bulan Juli, fenomena ini disebut dengan Bulan Kijang. Bulan Juli juga disebut dengan Bulan Gemuruh (Thunder Moon). Penamaan ini merujuk pada pengumpulan jerami sebagai makanan hewan ternak
8. Bulan Sturgeon (Sturgeon Moon)
Purnama pada Agustus dinamai dengan Bulan Sturgeon (Sturgeon Moon). Hal ini dikarenakan pada masa itu akan muncul ikan sturgeon di perairan Great Lakes dan Danau Champian di Amerika Serikat.
Baca Juga: Di Balik Keindahannya, Inilah Peran Rasi Bintang bagi Kehidupan Manusia
9. Bulan Jagung (Corn Moon)
Penamaan bulan September adalah Bulan Jagung atau Corn Moon. Ini dikarenakan merujuk pada pemanenan jelai dan minuman yang terbuat dari anggur.
10. Bulan Pemburu (Hunter's Moon)
Bulan Oktober dinamai dengan Bulan Pemburu atau Hunter's Moon. Penamaan ini berasal dari penduduk asli Amerika yang melakukan perburuan untuk menghadapi musim dingin.
11. Bulan Berang-Berang (Beaver Moon)
Bulan purnama pada November dinamai dengan Bulan Berang-Berang. Penamaan ini merujuk pada penduduk asli Amerika yang berburu berang-berang.
12. Bulan Dingin (Cold Moon)
Nah, yang terakhir adalah bulan Desember yang dinamai dengan Bulan Dingin (Cold Moon). Hal ini dikarenakan hawa yang dingin saat awal musin dingin, Kids.
Itulah 12 penamaan Bulan purnama yang unik dan sesuai dengan Almanak Petani Amerika.
(Penulis: Ellyvon Pranita)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.