GridKids.id - Kroasia akan kedatangan tamu tim kuat, timnas Prancis pada matchday 2 Grup 1 UEFA Nations League A 2022/23, Selasa 7 Juni 2022.
Artikel ini akan membahas prediksi, susunan pemain dan H2H (head-to-head) pertandingan Kroasia vs Prancis.
Pertandingan ulangan final Piala Dunia 2018 lalu ini bakal digelar di Stadion Poljud, kick-off jam 01:45 WIB.
Pada matchday pertama, dua negara yang telah lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 ini secara mengejutkan sama-sama menelan kekalahan kandang.
Luka Modric cs dihajar telak Austria dengan skor 0-3, sedangkan pasukan Les Bleus kalah 1-2 menjamu Denmark.
Kroasia enggak berkutik ketika berhadapan dengan Austria. Ya, 3-0 adalah kekalahan yang cukup buruk bagi mereka.
Sedangkan, Prancis sempat unggul terlebih dahulu melalui gol striker tajam Karim Benzema di menit 51.
Namun, gawang Prancis kebobolan dua kali oleh Andreas Cornelius di menit 68 dan 88.
Berikut ini prediksi, susunan pemain dan H2H (head-to-head) Kroasia vs Prancis. Simak ulasannya!
Baca Juga: UEFA Nations League: Prediksi, Susunan Pemain dan H2H Republik Ceko vs Spanyol
Head-to-Head Kroasia vs Prancis:
- Pertemuan: 8
- Kroasia menang: 0 / Gol Kroasia: 8
- Imbang: 2
- Prancis menang: 6
- Gol Prancis: 19.
5 Pertemuan Terakhir:
- 14-10-2020 Kroasia 1-2 Prancis (UNL)
- 08-09-2020 Prancis 4-2 Kroasia (UNL)
- 15-07-2018 Prancis 4-2 Kroasia (Piala Dunia)
- 29-03-2011 Prancis 0-0 Kroasia (Friendly)
- 17-06-2004 Kroasia 2-2 Prancis (Euro).
Baca Juga: 2 Top Skor dan 3 Trofi Juara, Karim Benzema Jadi Calon Kuat Peraih Ballon d'Or?
Prediksi Susunan Pemain:
Kroasia (4-2-3-1): Livakovic; Juranovic, Vida, Caleta-Car, Barisic; Modric, Kovacic; Vlasic, Pasalic, Orsic; Kramaric.
Pelatih: Zlatko Dalic.
Prancis (3-4-1-2): Lloris; Kimpembe, L Hernandez, Kounde; Clauss, Tchouameni, Rabiot, T Hernandez; Griezmann; Benzema, Nkunku.
Pelatih: Didier Deschamps.
Prediksi skor akhir: Kroasia 1-2 Prancis.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.