GridKids.id - Dalam pembahasan materi tematik kelas 6 SD kali ini, kamu akan mempelajari tentang planet yang berotasi di bumi.
Terjadinya siang dan malam disebabkan karena bumi yang berotasi pada sumbunya.
Lalu, bagaimana dengan planet lain, ya? Apakah planet lain juga mengalami rotasi seperti bumi?
Jawabannya tentu saja iya, karena semua planet akan berotasi seperti bumi.
Semua planet berotasi seperti bumi
Tahukah kamu, bahwa semua planet di tata surya melakukan gerak yang sama seperti bumi, lo.
Mengapa begitu? Karena, 4,6 miliar tahun yang lalu, saat tata surya kita hanya merupakan awan dan debu.
Awan atau nebula yang sangat besar kemudian tuntuh dan mengawali pembentukan planet.
Nebula lalu mengalami rotasi yang sangat kecil dan meningkat drastis hingga mulai memadat membentuk planet.
Baca Juga: Kelas 6 Tema 9, Apa Saja Penemuan Galileo Galilei dan Dampak Terhadap Kehidupan
Hal ini juga sesuai dengan hukum kekekalam momentum di dalam ruang hampa.
Yang mana, saat jari-jari orbit mengecil, maka kecepatan sudutnya akan meningkat.
Kekekalan momentum ini yang membentuk planet-planet di tata surya dan membuat semuanya berotasi.
Planet berotasi ke arah yang sama kecuali venus dan uranus
Semua planet mengalami rotasi yang sama seperti bumi karena memiliki arah rotasi yang sama.
Hal ini disebabkan karena planet di tata surya terbentuk dalam piringan nebula yang sama sehingga, memiliki arah rotasi yang sama yaitu berlawanan arah dengan jarum jam dari barat ke timur.
Venus berotasi berlawanan arah dengan planet lain
Venus awalnya juga berotasi searah dengan bumi. Tetapi, venus berada di dekat matahari dan mengalami tarikan gravitasi besar.
Para ilmuwan berpikir bahwa tarikan gravitasi yang kuat pada atmosfer venus yang padat dapat menciptakan pasang surut dan bisa membalikkan putaran planet.
Baca Juga: Pengaruh Gunung Berapi yang Aktif di Negara Asia Tenggara, Kelas 6 SD
Hal ini diperkirakan penyebab venus yang berotasi secara terbalik, searah dengan jarum jam dari timur ke barat.
Uranus berotasi pada sisinya
Uranus berotasi pada sisinya yang berbeda dari planet lain. Planet ini, merupakan satu-satunya yang ekuatornya hampir tegak lurus pada orbitnya karena kemiringannya 97,77 derajat.
Sama seperti venus, uranus juga memiliki arah rotasi berbeda dengan planet lainnya.
Awalnya uranus berotasi normal, tetapi, uranus bertabrakan dengan objek seukuran bumi yang membuat rotasinya kemudian berubah.
Itulah pembahasan materi tematik kelas 6 SD yaitu tentang semua planet yang berotasi sama seperti bumi.
Pertanyaan: Apakah semua planet berotasi sama seperti bumi? |
Petunjuk: Cek di halaman 1 |
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.