GridKids.id - Kak NIKI adalah salah satu penyanyi yang berasal dari Indonesia yang sudah terkenal hingga di kancah internasional.
Yap, menjadi kebanggaan Indonesia, Kak NIKI punya talenta yang luar biasa dan sangat populer dengan karya-karyanya.
Lagu-lagu hits-nya enggak hanya digemari penggemarnya saja, namun juga penyanyi internasional seperti Lisa BLACKPINK.
Hal inilah yang menjadi awal mula mengapa Kak NIKI bisa berteman baik dengan LISA BLACKPINK.
Cerita awal mula pertemanan Kak NIKI dan Lisa BLACKPINK
Kedekatan dan pertemanan yang baik antara Kak NIKI dan Lisa terlihat sering mengunggah potret bersama di Instagram.
Saat itu, keduanya berada di Amerika Serikat dan mengunggah potret kebersamaan itu yang menjadi sorotan publik.
Lisa ternyata menjadi orang pertama yang menghubungi Kak NIKI lewat DM (direct message).
Member BLACKPINK ini juga pernah mempromosikan lagu NIKI yang berjudul "Spell" di media sosialnya.
Baca Juga: Keren Banget! Ini Sejumlah Potret NIKI yang Tampil di Festival Musik Coachella
"Aku tahu dia nge-fans my song, "Spell", lagu aku, dia pernah posting di platform apa gitu. Terus aku dikasih tahu Sean, 'Eh lihat nih, si Lisa nge-posting' gitu kan, 'hah Lisa?'," kata Kak NIKI dikutip dari YouTube Najwa Shihab, Kamis (26/5/2022).
Lisa juga mengirimi pesan dari Lisa saat BLACKPINK menuju ke Los Angeles untuk tampil di acara Coachella 2019.
Lisa mengajak NIKI untuk bertemu di Los Angeles, Amerika
Kak NIKI juga mengatakan bahwa Lisa lah yang mengajaknya duluan untuk bertemu di Los Angeles, Amerika.
"Akhirnya dia DM aku, 'eh aku mau ke LA', nanti kita ketemuan yuk," ungkap Kak NIKI.
"Dia bilang, 'oh aku ada off day hari ini', kita ketemuan ya," lanjutnya.
Saat pertemuan pertamanya dengan Lisa, Kak NIKI bercerita bahwa mereka juga menyantap makanan khas Thailand bersama.
Kak NIKI bahkan mentraktir member BLACKPINK ini untuk sebuah esk krim McDonald's.
"Akhirnya kita makan Thai food, terus kita ke Griffith Observatory. Foto-foto, i bought her her first McFlurry," ungkap Kak NIKI sambil tertawa.
Baca Juga: Profil, Biodata dan Perjalanan Karier NIKI, Musisi Indonesia yang Tampil di Coachella
Sempat membuat Kak NIKI terkejut, Lisa mengaku bahwa ia enggak pernah makan es krim McFlurry.
"Dia enggak pernah makan McFlurry tahu, aku bilang 'hah masa sih? Aku aja di Indo pernah. Terus akhirnya aku kasih dia. She tried, she liked that," lanjut Kak NIKI.
Pada 2021 lalu, Kak NIKI bagikan foto bersama sahabatnya Lisa BLACKPINK.
Foto tersebut diunggah tepat saat pagelaran konser Head In The Clouds, dan Kak NIKI juga sangat senang karena Lisa menyempatkan dirinya untuk datang ke pertunjukkan 88rising itu.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.