Alur atau plot jalannya sebuah cerita. Alur merupakan susunan berbagai peristiwa secara logis maupun kronologis yang saling berkaitan dan dialami tokohnya.
3. Tokoh dan Penokohan
Tokoh merupakan pelaku yang terlibat dalam cerita. Sedangkan penokohan adalah karakteristik, sifat atau pembawaan karakter tokoh.
Keduanya saling berkaitan terutama dalam menghidupkan sebuah cerita. Maka dari itu, pengarang sering memilih nama tokoh sesuai dengan karakter yang dibawakan.
4. Latar
Latar belakang unsur intrinsik cerpen berupa tempat, lingkungan sosial terjadinya peristiwa dalam cerita, dan hubungan waktu.
5. Gaya Bahasa
Gaya bahasa adalah penulisan dan pemilihan bahasa dalam cerita pendek.
Baca Juga: Mengenal Jenis-Jenis dan Unsur Intrinsik dalam Cerpen, SMP Kelas VII
Penggunaannya bisa meningkatkan daya tarik dari sebuah cerpen. Gaya bahasa juga dapat dimaknai sebagai gaya penceritaan oleh pengarang.
6. Amanat
Amanat adalah pesan dari pengarang kepada pembaca. Unsur intrinsik cerpen berfungsi untuk mengetahui peaan moral yang terkandung dalam cerita.