Find Us On Social Media :

5 Faktor yang Mendorong Terciptanya Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Faktor Pendorong Persatuan dan Kesatuan Bangsa Indonesia

Ada beberapa faktor pendorong persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, yaitu Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, wawasan nusantara, dan Sumpah Pemuda.

Selain itu, ada juga beberapa faktor lain, yaitu:

1. Rasa nasionalisme

Adanya paham atau ajaran untuk mencintai bangsa dan negara sendiri adalah salah satu pendukung terciptanya persatuan dan kesatuan.

Rasa nasionalisme akan membuat suatu bangsa mencapai, mempertahankan, dan mengabadikan identitas, integritas, serta mencapai kemakmuran dan kekuatan.

2. Rasa Senasib

Adanya rasa senasib dan seperjuangan di antara bangsa bisa mendorong persatuan dan kesatuan.

Rasa ini bisa muncul dari kesadaran kalau Indonesia sudah melalui proses sejarah yang panjang untuk menjadi sebuah negara merdeka.

Baca Juga: Pengertian dan Contoh Integrasi Nasional dalam Kehidupan Sehari-hari

3. Rasa toleransi

Toleransi adalah sikap yang toleran dan saling mengerti atau memahami satu sama lain.

Kelompok yang berbeda kebudayaan harus melakukan toleransi dan saling menghormati agar tercipta keharmonisan antar bangsa.

4. Rela berkorban

Sikap rela berkorban penting untuk menjaga persatuan dan kesatuan.

Dalam sejarah, para pahlawan punya sikap rela berkorban untuk memperjuangkan kemerdekaan negara Indonesia yang ketika itu mengalami penjajahan.