Find Us On Social Media :

Unsur-Unsur Kelengkapan pada Iklan, Jawaban Materi Kelas 5 Tema 9

(ilustrasi) Tangkapan layar iklan media cetak dari buku tematik kelas 5 tema 9.

GridKids.id - Apa saja unsur-unsur kelengkapan pada iklan?

Kids, pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 terdapat materi mengenai iklan.

Pada buku tematik kelas 5 tema 9, terdapat sebuah gambar mengenai iklan "Toko Mas Subur".

Setelah kita mencermati gambar tersebut, kita akan menjawab pertanyaan yang berdasarkan iklan "Toko Mas Subur", ya.

Iklan merupakan berita pesanan yang mengandung informasi mengenai suatu barang atau jasa yang ditawarkan.

Iklan bertujuan untuk mempromosikan atau memberitahukan barang atau jasa kepada calon pembeli atrau konsumen.

Iklan juga bersifat membujuk calon pembeli atau konsumen agar tertarik membeli barang atau jasa yang ditawarkan.

Ikla pada buku tematik merupakan iklan jual beli perhiasan logam mulia. Toko jual beli perhiasan tersebut ialah "Toko Mas Subur".

Untuk mengetahui lebih lengkapnya mengenai unsur-unsur kelengkapan pada iklan, yuk, simak informasi di bawah ini, ya!

Baca Juga: 6 Ciri-Ciri Bahasa Iklan, Jawaban Materi Kelas 5 SD Tema 9

Unsur-Unsur Kelengkapan pada Iklan

1. Apa saja unsur-unsur yang ada pada iklan di atas?

Jawaban: Unsur-unsur yang ada pada iklan di atas, ialah nama produk, gambar produk, kalimat iklan, nomor telepon, dan alamat pengiklan.

2. Apakah menurutmu unsur-unsur pada iklan di atas lengkap? Tuliskan pendapatmu pada kolom berikut!

Jawaban: Iklan di atas enggak lengkap, karena enggak memenuhi unsur yang lain seperti harga produk dan keunggulan produk.

Pada sebuah iklan harus mengandung unsur-unsur, antara lain:

1. Nama produk

2. Gambar yang menarik

3. Kalimat iklan

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Iklan Layanan Masyarakat? Materi Kelas 5 SD Tema 9

4. Keunggulan barang atau produk dan jasa

5. Harga produk

6. Nomor telepon

7. Alamat pengiklan

Nah, demikianlah jawaban dari materi kelas 5 tema 9 tentang unsur-unsur kelengkapan pada iklan.

Pertanyaan: Apa tujuan dari iklan?
Petunjuk: Cek di halaman 1.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.