Find Us On Social Media :

Punya Segudang Penggemar, Seperti Apa Sejarah Munculnya Tren Makanan Cepat Saji? #AkuBacaAkuTahu

Makanan cepat saji muncul karena budaya masyarakat urban zaman Romawi Kuno yang punya keterbatasan ruang dapur untuk memasak.

Pada mulanya restoran cepat saji pertama muncul di Amerika pada 1912, berupa sebuah restoran automat atau mesin penjual yang dioperasikan menggunakan koin.

Tren automat lalu muncul dan menjadi populer di seluruh dunia. Mungkin mengingatkanmu pada keberadaan vending machine yang super praktis.

Meski McDonald's sangat populer di seluruh dunia, ternyata restoran ini bukan restoran cepat saji pertama di dunia, lo.

Restoran cepat saji pertama di dunia bernama White Castle di Kansas yang menjual hamburger pada 1916.

Lalu, pada 1919, Roy W. Allen dan Frank Wright mendirikan A&W yang diambil dari inial nama belakang keduanya sebagai restoran yang melayani drive thru di Sacramento, California.

Sistem franchise-nya dimulai 4 tahun setelahnya dengan menawarkan menu hamburger, kentang goreng, dan hotdog.

Makanan cepat saji bisa berkembang pesat di seluruh dunia karena terus melakukan kolaborasi dan inovasi untuk terus memperbaharui menu dan pelayanannya.

Selain itu, marketingnya juga mencoba untuk menjangkau target pembeli yang luas, mulai dari orang dewasa hingga anak-anak dengan paket kids meal lengkap dengan kemasan dan berbagai hadiah mainan yang menarik.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.