Find Us On Social Media :

Planet Ini Disebut Punya Gunung Berapi Paling Banyak di Tata Surya, Adakah yang Masih Aktif?

(Ilustrasi) Dua planet di tata surya yang enggak memiliki satelit alami adalah Merkurius dan Venus.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu planet mana yang punya gunung berapi paling banyak?

Bumi memiliki banyak gunung-gunung berapi, entah yang masih aktif atau sudah mati.

Lalu, bagaimana dengan planet-planet lain?

Ternyata, Bumi bukanlah planet yang punya gunung berapi paling banyak, lo, melainkah Planet Venus.

Yap! Planet yang disebut mirip Bumi ini ternyata merupakan planet dengan gunung api paling banyak di tata surya.

Venus punya ukuran dan struktur planet yang hampir sama dengan planet kita. Namun, Venus punya panas permukaan yang ekstrem dan atmosfer yang padat dan beracun.

Permukaan planet ini berupa lembah dan pegunungan tinggi yang dihiasi ribuan gunung berapi.

Nah, ilmuwan planet sudah mengidentifikasi lebih dari 1.600 gunung berapi besar atau fitur vulkanik di Venus.

Kabarnya, planet ini bahkan memiliki lebih dari 100.000 atau bahkan lebih dari 1 juta gunung berapi yang lebih kecil.

Lalu, apakah masih ada gunung berapi yang masih aktif di Planet Venus?

Baca Juga: Sejarah Pompeii, Kota yang Menghilang Akibat Letusan Gunung Berapi

Gunung Berapi di Venus