Find Us On Social Media :

Materi Biologi Kelas 10 SMA: Definisi, Contoh dan Ciri-Ciri Filum Arthropoda

Materi Biologi Kelas 10 SMA: Definisi, contoh dan ciri-ciri Filum Arthropoda.

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar mendengar mengenai istilah bernama filum Arthropoda?

Artikel ini akan membahas materi Biologi Kelas 10 SMA mengenai definisi, contoh dan ciri-ciri filum Arthropoda.

Apa yang dimaksud dengan filum Arthropoda?

Definisi Arthropoda:

Arthropoda adalah jenis hewan yang memiliki tubuh dan kaki beruas-ruas.

Arthropoda menjadi filum terbesar dalam kingdom Animalia yang mencakup serangga, laba-laba, udang, lipan, dan hewan sejenis lainnya.

Arthropoda seringkali ditemukan di laut, air tawar, darat, dan lingkungan udara, termasuk di antaranya seperti jenis simbiosis dan parasit.

Yap! Benar sekali! Arthropoda ada yang hidup di darat dan ada yang hidup di laut, Kids.

Alat Pernapasan Arthropoda:

Nah, karena ada yang hidup di darat dan di air, maka alat pernapasan jenis Arthropoda pun berbeda.

Baca Juga: Materi Biologi Kelas 10 SMA: Pengertian, Contoh dan Ciri-Ciri Filum Echinodermata

Jika yang hidup di darat, yakni menggunakan paru-paru buku atau permukaan kulit.