GridKids.id - Dalam materi tematik kelas 6 SD tema 8 kali ini, kita akan membahas tentang tarian tradisional yang ada pada pelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBdP).
Namun sebelum mengerjakan soalnya, kamu perlu membaca secara saksama isi materinya terlebih dahulu.
Tari tradisional merupakan tarian yang diwariskan secara turun-temurun pada suatu daerah dengan ciri khasnya masing-masing.
Tari tradisional juga membawa makna filosofis, religius dan simbolis yang dipercayai oleh daerah tersebut.
Enggak hanya itu saja, tari tradisional juga biasa dibawakan dengan gerakan halus yang terlihat indah dan anggun.
Fungsi dari tari tradisional dapat digunakan sebagai upacara sakral, untuk menyambut tamu hingga menjadi hiburan masyarakat.
Contoh Soal
1. Coba sebutkan apa saja contoh dan jenis tari tradisional dari daerah Jawa Tengah!
Jawab:
Baca Juga: Mengetahui Kondisi Geografis di Lokasi Monumen Nasional, Kelas 6 SD
- Tari Gambir Anom
Tari Gambir Anom ternyata sudah lama dikembangkan oleh Kasunan Surakarta, Kids.
Fungsi dari tarian ini yaitu untuk menyambut tamu agung atau tamu terhormat, sehingga tamu agung ini merasa gembira dan terhibur atas tarian tersebut.
- Tari Gambyong
Tari Gambyong salah satu jenis tarian dari Jawa Tengah yang dikembangkan oleh kesenian Tari Tayub.
Fungsinya yaitu digunakan untuk menyambut tamu yang membuat tamu jadi terhibur dan gembira.
Tarian ini juga ditarikan dalam upacara pertanian dan doa agar hasil panennya melimpah.
- Tari Srimpi
Tari Srimpi merupakan tari tradisional klasik yang berkembang di dalam kerajaan.
Baca Juga: Materi Kelas 6 SD: Bentuk Adaptasi dari Tanaman Eceng Gondok
Tarian ini hanya ditampilkan di depan raja dan keluarga kerajaan pada upacara khusus.
- Tari Beksan Wireng
Tari Beksan Wireng berasal dari kata beksan yang berarti tari dan wireng adalah prajurit.
Tarian ini adalah tarian prajurit yang dipentaskan oleh dua orang penari laki-laki.
Nah, itulah pembahasan materi tematik kelas 6 SD tema 8, yaitu contoh dan jenis tari tradisional dari Jawa Tengah.
Pertanyaan: Apa fungsi dari tarian tradisional? |
Petunjuk: Cek di halaman 1 |
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.