Find Us On Social Media :

Menemukan Gagasan Utama dan Informasi pada Teks "Pasang Surut Air Laut", Kelas 6 SD

Menemukan gagasan utama dan informasi penting dalam teks

GridKids.id - Pada pembahasan materi tematik kelas 6 SD kali ini kita telah sampai pada tema 8.

Tepatnya, kamu akan belajar tentang gagasan utama dan informasi penting dari setiap paragraf dalam teks "Pasang Surut Air Laut".

Namun, sebelum mengerjakan soalnya, ada baiknya jika kamu memahami isi materinya terlebih dahulu.

Seperti yang diketahui bahwa teks nonfiksi terdiri dari beberapa paragraf yang mengandung gagasan utama dan pendukung.

Karena kedua hal itulah mengapa kita bisa mendapatkan informasi pentimg yang disampaikan oleh penulisnya.

Agar kamu dapat mengetahuinya lebih lanjut, yuk, kita baca teks di bawah ini dengan saksama.

Pasang Surut Air Laut 

Pasang surut air laut merupakan peristiwa naik dan turunnya permukaan air laut. Pasang surut air laut disebabkan oleh adanya gaya gravitasi. Gaya gravitasi merupakan gaya tarik-menarik yang terjadi antara semua benda yang memiliki massa atau berat di alam semesta. Gaya gravitasi utama yang memengaruhi pasang surut air laut adalah gaya gravitasi Bulan. Hal ini dikarenakan Bulan terletak lebih dekat dengan Bumi daripada Matahari. Jarak antara Bumi dan Bulan sekitar 385.000 km, sedangkan jarak antara Bumi dan Matahari sekitar 150.000.000 km. 

Peristiwa pasang surut air laut dibedakan menjadi dua, yaitu pasang purnama dan pasang perbani. Pasang purnama (spring tide) terjadi ketika kedudukan Bumi, Bulan, dan Matahari berada dalam satu garis lurus.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 6 SD Tema 9: Apa Persamaan dan Perbedaan Komet dan Planet?

Pasang purnama menyebabkan terjadinya pasang tertinggi. Hal ini dikarenakan adanya gabungan gaya gravitasi Bulan dan gravitasi Matahari terhadap Bumi. Pasang purnama akan terjadi pada fase bulan baru dan bulan purnama. Sementara itu, pasang perbani (neap tide)terjadi ketika kedudukan Bumi, Bulan, dan Matahari berada dalam posisi saling tegak lurus atau membentuk sudut 90°. Pasang perbani menyebabkan permukaan air laut mengalami pasang yang tidak terlalu tinggi. Pasang perbani akan terjadi pada fase bulan separuh awal (kuartir awal) dan fase bulan separuh akhir (kuartir akhir).