Find Us On Social Media :

Kunci Jawaban dan Materi Geografi SMA Kelas 10: Jenis-Jenis Peta Topografi

Kunci Jawaban dan materi Geografi SMA Kelas 10: Jenis-jenis peta topografi.

GridKids.id - Kids, sebelumnya kita telah membahas mengenai fungsi dan elemen yang ada pada peta topografi.

Kali ini, GridKids akan membahas kunci jawaban dan materi Geografi SMA Kelas 10 mengenai jenis-jenis peta topografi.

Biar enggak lupa, kita bahas dulu definisi dari peta topografi, yuk!

Apa yang dimaksud dengan peta topografi?

Peta topografi adalah salah satu jenis peta yang di dalamnya menunjukan keadaan bentuk, penyebaran muka bumi dan dimensinya.

Ciri-ciri utama dari peta topografi adalah ditandai dengan adanya skala yang lebih besar dan lebih men-detail.

Peta topografi masuk ke dalam jenis peta umum yang memiliki skala besar, yakni di skala 1:5000 hingga 1:250.000.

Lalu, apa saja jenis-jenis peta topografi?

Peta topografi terbagi menjadi tiga, di antaranya planimetri, kadaster dan batimetri.

Berikut ini penjelasan lengkap mengenai jenis-jenis peta topografi yang perlu kamu ketahui. Simak langsung, yuk!

Baca Juga: Materi Geografi SMA Kelas 10: Apa Fungsi Garis Kontur Pada Peta Topografi?

Jenis-Jenis Peta Topografi:

Terdapat tiga jenis peta topografi yang harus kamu ketahui berdasarkan dengan tujuan dan fungsinya.

Berikut ini jenis-jenis peta topografi:1. Peta planimetriPeta planimetri merupakan peta yang menggambarkan beberapa jenis unsur permukaan bumi tanpa penyajian informasi ketinggian.

Umumnya, peta planimetri dibuat pada bidang datar, seperti pada kertas, kanvas, kain atau triplek.

Hampir sama dengan peta pada umumnya, peta planimetri menggunakan simbol berupa bentuk hingga warna yang berbeda.2. Peta kadasterPeta kadaster adalah peta yang di dalamnya berisi informasi data mengenai kepemilikan tanah.

Baca Juga: Materi IPS Kelas 7 SMP: Mengenal Arti, Fungsi, dan Unsur Peta

Hal ini berkaitan pada ukuran tanah, bentuk lahan, hak, batasan, dan tanggung jawab pada suatu wilayah.

Peta kadaster umumnya mempunyai skala antara 1:100 hingga skala 1:5000.

Peta kadaster biasanya digunakan untuk mengelola hak atas tanah, nilai tanah, dan pemanfaatan tanah.3. Peta batimetriPeta batimetri adalah peta yang berisi informasi tentang kedalaman dan bentuk dasar laut.

Peta batimetri biasanya dimanfaatkan untuk menentukan jalur pelayaran yang aman.

Disamping itu, peta batimetri juga dibutuhkan untuk perencanaan pembangunan di pinggir pantai, hingga mendeteksi potensi bencana tsunami.

Nah, itu dia, Kids, pembahasan kunci jawaban dan materi Geografi SMA Kelas 10 mengenai apa saja yang termasuk jenis-jenis peta topografi.

Jangan sampai tertukar ketika ingin membedakan jenis-jenis peta topografi, ya!

Pertanyaan: Apa yang termasuk jenis-jenis peta topografi?
Petunjuk: Cek di halaman 2 dan 3!

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.