Find Us On Social Media :

6 Tanda Kucing Tak Menyukai Pemiliknya, Salah Satunya Sering Menggigit

Kucing juga cukup ekspresif dalam menunjukkan ketidaksukaannya pada seseorang.

GridKids.id - Kids, rasanya enggak ada habisnya memerhatikan perilaku kucing yang unik dan enggak bisa ditebak.

Hewan peliharaan yang kadang manja ini juga ternyata bisa menunjukkan rasa enggak sukanya pada pemiliknya, lo.

Meski enggak selalu berarti kucing akan terus membenci pemiliknya, kucing bisa saja merasa takut, enggak nyaman, atau enggak percaya pada pemiliknya.

Rasa enggak suka atau enggak nyamannya biasanya akan ditunjukkan dengan beberapa perilaku tertentu, di antaranya:

Tanda-Tanda Kucing Enggak Menyukaimu

1. Menggigit

Kucing akan menggigit untuk menunjukkan kebenciannya pada seseorang.

Meski normal bagi kucing untuk menggigit pemiliknya, tapi jika kucing dewasa menggigit artinya bisa berbeda.

Kucing dewasa yang menggigit ketika kamu mencoba berinteraksi dengannya berarti mereka enggak terlalu suka disentuh atau berinteraksi denganmu.

Baca Juga: 5 Aroma yang Disukai Kucing, Mulai dari Tanaman Thyme sampai Zaitun

2. Tubuh dan Ekornya Melengkung